Ambisi Pirlo Dapatkan Trofi Eropa | Piala Dunia 2014

Andrea Pirlo mempunyai ambisi sangat besar untuk bisa mengangkat trofi Liga Champions di penghujung karirnya.

Gelandang kawakan Bianconeri itu mempunyai impian sangat tinggi untuk bisa membawa tim didikan Allegri itu untuk bisa bertarung di partai puncak di ajang Liga Champions tahun ini, untuk bisa mewujudkan keinginannya itu Pirlo dkk harus bisa melewati hadangan dari Los Blancos di babak semi final, di mana pertandingan pertama kedua klub top itu akan mulai di mainkan pada besok malam.

Pirlo yang saat ini sudah berumur 36 tahun itu berkata jika berhasil mendapatkan trofi kuping besar pada tahun ini, akan menjadi kebahagiaan sangat besar karena dirinya dalam waktu tidak lama lagi akan segera gantung sepatu dari dunia ini, pemain kawakan Italia itu bertekad akan habis-habisan untuk bisa membantu Juve mendapatkan trofi di Eropa tahun ini.

Selama 4 tahun berada di kota Turin, Pirlo berhasil memberikan perfoma terhebatnya, hal ini bisa di lihat pemain dari Italia itu yang selalu bermain secara reguler pada empat tahun terakhir ini, gelandang gaek itu berhasil membantu Bianconeri mendapatkan gelar juara Liga Italia alias Scudetto, selama empat tahun secara beruntun, jika bisa mendapat gelar Liga Champions maka akan menjadi semakin lengkap prestasi Pirlo.

Walaupun Pirlo saat ini sudah berumur 36 tahun tapi kehebatannya di daerah lini tengah masih tetap dalam kemampuan terbaiknya, mantan pemain Rossoneri ini selalu bisa jadi pengumpan terbaik kepada rekan-rekannya untuk membuka peluang mencetak gol ke gawang musuh, dengan rumor Pirlo akan segera cabut dari Bianconeri pada juni nanti tentu membuat pemain ini ingin bisa memberikan prestasi yang lebih bagus lagi pada tahun ini.

“Tentu untuk bisa tampil di partai puncak dalam turnamen yang hadiahnya paling besar di dunia adalah kebanggaan tersendiri. kami hanya tinggal selangkah lagi udah bisa bermain di Jerman, jadi semua pemain harus bisa mengeluarkan seluruh kehebatannya dengan menyingkirkan Los Blancos di babak empat besar, baru setelah itu memikirkan gelar juara.” kata Pirlo. (kk)