Arsenal Bantai West Ham 4-1 | Piala Dunia 2018

Arsenal bermain cukup mendominasi laga saat menjamu West Ham United dalam lanjutan Liga Inggris. Bermain didepan publiknya, The Gunners hantam The Hammers 4-1.

Dalam pertandingan yang dipentaskan di Emirates Stadium, Minggu malam (22/04/18). Arsenal menutup paruh babak pertama dengan kedudukan imbang tanpa gol.

The Gunners baru bisa membuka keunggulan di awal babak kedua melalui Nacho Monreal. Namun The Hammers bisa menyamakan kedudukan lewat Marko Arnautovic.

Arsenal kembali menambah tiga gol yang masing-masing diciptakan oleh Aaron Ramsey dan Alexandre LacazetteĀ  (dua gol) dan membawa Meriam London meraih tambahan tiga angka penuh.

Atas kemenangan itu, Arsenal masih berada di posisi enam dalam klasemen sementara dengan koleksi 57 poin dari 34 laga. Mereka masih tertinggal 11 poin dari Tottenham Hotspur yang menghuni urutan empat dalam empat pertandingan sisa. Sementara West Ham menempati urutan 15 dengan poin 35.

Jalannya Pertandingan

Meskipun tengah pekan mendatang Arsenal sudah ditunggu laga berat dengan menghadapi Atletico Madrid di babak semifinal Liga Europa. Namun Arsenal tetap tampil dengan kekuatan terbaik.

Kiper Petr Cech yang tengah cedera tidak bisa bermain dalam laga tadi dan posisinya digantikan oleh David Ospina. Sementara Hector Bellerin, Laurent Koscielny dan Aaron Ramsey dipercayakan bermain sebagai starter. Pierre-Emerick Aubameyang yang biasa menjadi andalan Arsenal dilini depan ditempatkan di bangku cadangan dan Alexandre Lacazette sebagai penggantinya.

Arsenal mendapat kans pertama untuk membuka keunggulan melalui Koscielny pada menit sembilan setelah meneruskan umpan tendangan sudut Granit Xhaka. Namun sundulannya masih melebar.

Walaupun tuan rumah tetap tampil dominan disepanjang babak pertama. Tapi mereka masih mengalami kesulitan untuk mendapat peluang bersih guna memecah kebuntuan.

Danny Welbeck mendapat peluang untuk membawa tuan rumah unggul di menit 25. Namun tembakannya ke tiang jauh masih melenceng.

Welbeck kembali mendapat kans di menit 35 usai mendapat umpan sodoran Bellerin. Tapi sundulannya masih melenceng.

Arsenal kembali memperoleh peluang di penghujung babak pertama melalui Ramsey. Tapi bola sepakannya masih melebar. Skor 0-0 bertahan hingga babak pertama selesai.

Babak kedua belum genap berjalan enam menit. Arsenal akhirnya bisa membuka keunggulan 1-0 melalui Monreal yang meneruskan umpan tendangan penjuru Xhaka.

West Ham bisa menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit 64 lewat bombernya Arnautovic setelah meneruskan umpan sodoran Chicarito.

Kedudukan imbang, Arsenal terus mengurung pertahanan dari tim tamu. Namun The Gunners masih kesulitan untuk membuat gol dan balikkan keadaan.

Arsenal harus menunggu hingga menit 82 baru bisa membobol gawang Joe Hart lewat gol Ramsey. Tuan rumah berbalik unggul 2-1.

Tiga menit berselang, Arsenal kembali mencetak gol tambahan melalui Lacazette usai meneruskan umpan matang pemberian Aubameyang. Skor menjadi 3-1.

Lacazette kembali membuat gol keduanya pada menit 89. Kali ini mantan penyerang Lyon itu mendapat assist dari Ramsey. Skor pun berubah menjadi 4-1 untuk tuan rumah dan bertahan hingga laga tamat. (AK)