Arsenal Waspadai Ancaman Bola Mati WBA | Piala Dunia 2018

Arsenal akan berkunjung ke markas West Bromwich Albion akhir pekan ini. Dalam laga nanti, The Gunners membidik poin penuh agar kembali masuk posisi empat besar.

Saat ini Arsenal sudah berada di luar posisi empat besar karena tim besutan Arsene Wenger berada di posisi lima dalam klasemen sementara dengan koleksi 50 poin dari 26 kali bermain.

Meriam London masih terpaut lima angka dari Liverpool yang duduk di posisi empat, namun The Reds sudah memainkan 28 pertandingan dan enam angka dari Manchester City dan Tottenham Hotspur yang duduk di posisi tiga dan dua dengan 27 kali bermain.

Arsenal akan bertandang ke markas West Bromwich Albion di The Hawthorns untuk menjalani laga lanjutan Liga Inggris akhir pekan ini atau Sabtu malam (19/03/17).

Dalam tiga kunjungan terakhir di kandang WBA, Arsenal meraih kemenangan sekali, kalah sekali dan imbang sekali. Kekalahan 1-2 didapat Arsenal pada November dua tahun lalu.

Arsenal diminta untuk tidak lagi kehilangan poin dalam laga nanti mengingat dalam empat pertandingan terakhir, The Gunners hanya bisa sekali merebut kemenangan.

Kemenangan atas West Bromwich Albion juga sangat dipentingkan oleh Arsenal karena bisa menipiskan ketinggalan poin dimana kedua rivalnya dalam perburuan posisi empat besar yakni Manchester City dan Liverpool akan saling menjatuhkan di Etihad Stadium.

“Bukan tugas mudah untuk mengalahkan West Bromwich Albion karena selain faktor kandang, mereka juga sangat piawai menghadirkan ancaman melalui bola-bola mati, ini adalah laga yang cukup memeras otak.” kata pelatih Arsenal, Arsene Wenger.

“Penampilan WBA pada musim ini boleh dibilang cukup mengesankan karena pemain mereka semuanya bermain cukup baik, mereka mempunyai barisan lini tengah yang cukup kompak serta barisan lini depan yang saya pikir cukup tajam.” lanjut Wenger

“Kita harus mematikan pergerakan pemain depan mereka seperti Salomon Rondon dan Hal Robson-Kanu karena keduanya mempunyai daya serang yang sangat tinggi, saya sudah berpesan kepada tim untuk berbuat yang terbaik dalam laga nanti dan raih poin penuh agar bisa menaiki posisi yang lebih layak lagi.” tutup Wenger. (AK)