Barca Ingin Rekrut Van Persie | Piala Dunia 2014

Barcelona di beritakan sangat serius untuk bisa mendapatkan penyerang kawakan dari Belanda, Robin van Persie pada musim dingin nanti.

Walaupun perfoma dari mantan pemain Setan Merah yang saat ini membela klub kuat dari Turki, Fenerbache, tidak lagi seperti dulu dan penampilan Van Persie dalam setahun belakangan ini sudah sedikit menurun, tapi hal itu tidak menyurutkan niat dari petinggi Tim Catalan yang terus terang sudah menyatakan keinginan mereka untuk bisa memindahkan RvP ke stadion Camp Nou pada jendela transfer mendatang.

Petinggi Blaugrana melihat Van Persie masih mempunyai kekuatan untuk bermain di level tinggi paling tidak untuk dua tahun lagi, tim didikan Luis Enrique itu melihat eks kapten The Oranje itu bisa mengikuti jejak dari penyerang dari Swedia, Henrik Larsson, yang dulu sudah di vonis tidak akan bisa tampil bagus lagi, tapi ketika bermain untuk Barca ternyata masih bisa tampil sangat cemerlang pada tahun 2004 lalu.

Pada waktu itu Larsson di jadikan sebagai pemain pengganti yang sering membuat gol penentu kemenangan bagi Blaugrana, kehebatan pemain dari Swedia itu terjadi kompetisi Benua Biru, Liga Champions pada tahun 2005 lalu, di mana Tim Catalan berhasil keluar sebagai juara dengan mengalahkan tim kuat dari Inggris, The Gunners, dengan skor 2-1.

Larsson yang baru di masukkan pada pertengahan babak kedua, tepatnya di menit ke 65, di mana pada waktu itu Barca sudah dalam posisi ketinggalan dari tim musuh dengan skor 1-0, tapi pemain dari Swedia itu kehadirannya di atas lapangan langsung menjadi aktor paling penting atas dua gol balasan yang di buat oleh Blaugrana.

Pemain yang pernah menjadi tulang punggung timnas Swedia itu berhasil tampil sangat menyakinkan dan berhasil menciptakan dua umpan matang kepada rekannya yang berujung gol yang di buat oleh penyerang dari Kamerun, Samuel Eto’o dan striker dari Belgia, Juliano Beletti, hal ini yang membuat manajemen Tim Catalan ingin merekrut RvP untuk bisa mengulangi prestasi yang di torehkan pada waktu dulu itu. (kk)