Berezutski: Bukan Totti Sendiri Yang Harus Dijaga | Piala Dunia 2014

TOTTICSKA Moskow akan menghadapi AS Roma dalam lanjutan Liga Champions dan klub dari Rusia itu tidak hanya akan menjaga Francesco Totti sendiri dalam laga nanti.

CSKA Moskow akan menjamu AS Roma di lanjutan laga Liga Champions babak fase group E yang akan dimainkan di Stadion Khimki Rabu dini hari nanti.

Pada pertemuan pertama yang di mainkan di Olimpico beberapa waktu lalu, CSKA Moskow harus pulang membawa hasil kekalahan telak 1-5.

Di laga tersebut, pelatih AS Roma yakni Rudi Garcia menurunkan trisula mautnya seperti Gervinho, Juan Iturbe dan Francesco Totti.

Ketiga pemain ini yang selalu merepotkan barisan lini belakang CSKA Moskow dan empat gol juga dihasilkan oleh ketiga pemain bersangkutan.

Gervinho dketahui berhasil mencetak dua gol, Francesco Totti dan Juan Iturbe masing-masing mencetak satu gol.

Menatap laga yang akan dimainkan di Khimki Stadium, pemain belakang CSKA Moskow yakni Aleksei Berezutski mengaku timnya tidak bermain baik saat berkunjung di Olimpico, namun berkaca pada pertemuan pertama, Aleksei Berezutski menilai banyak pemain AS Roma yang harus di jaga ketat dan bukan hanya seorang Francesco Totti yang harus diperhatikan.

“Pada pertemuan pertama kami dibantai AS Roma dengan skor telak 5-1, ini bisa terjadi karena saat itu kami lengah dalam menjaga pergerakan dari penyerang tuan rumah, bukan hanya Francesco Totti yang harus kami pasang mata karena banyak pemain AS Roma yang bisa mencetak gol, papar Aleksei Berezutski.

“Berkaca pada perjumpaan pertama, kami tidak mau lagi mengulangi kesalahan di laga kedua yang akan kami mainkan di depan pendukung kami sendiri, kami akan berusaha sekuat tenaga untuk meredam permainan dari AS Roma dan meraih tambahan tiga poin, lanjut Aleksei Berezutski.

“AS Roma bukan tim yang tidak bisa dikalahkan, mereka juga dipermak oleh Bayern Munich dengan 7-1, pastinya kami akan mengalahkan mereka di Khimki Stadium, kami tidak mau cepat tersingkir di ajang ini, tutup Aleksei Berezutski.

Saat ini baik AS Roma maupun CSKA Moskow mempunyai poin sama yakni empat poin, namun AS Roma lebih berhak duduk di peringkat dua karena lebih unggul selisih gol. (AK)