Caldara Senang Pindah Ke San Siro | Piala Dunia 2018

Bek Juve, Mattia Caldara, mengaku sangat senang bisa gabung Rossoneri pada jendela transfer ini.

Pemain bertahan dari Italia berumur 24 tahun itu sebelum resmi pindah ke stadion San Siro, pada minggu lalu sudah pernah mengadakan komunikasi dengan manajer Gennaro Gattuso melaluli sambungan telephone, dan juga dengan mantan player Atalanta yang saat ini memakai kostum Rossoneri, yaitu dengan Franck Kessie dan Conti.

“Tentu saya merasa sangat gembira dan bangga bisa memakai kostum AC Milan di ajang kejuaraan pada musim depan, saya sudah ngobrol dengan pelatih Gatusso pakai handphone dan sejumlah mantan rekan saya ketika masih bermain di Atalanta yang saat ini sudah gabung dengan Rossoneri.”ungkap Caldara.

Caldara yang sebenarnya masih ada di Amerika Serikat untuk mengikuti sejumlah laga persahabatan di musim panas ini bersama tim didikan Max Allegri, langsung naik pesawat terbang kelas bisnis untuk kembali ke Italia guna menanda tangani kontrak kerja yang sudah di siapkan oleh petinggi AC Milan pada jendela transfer ini.

Klub yang berada di kota Turin itu tidak gampang untuk melego Caldara kepada AC Milan pada bursa transfer ini, di mana dalam perjanjian antara kedua klub yang terkait itu Juventus putuskan untuk lepaskan Caldara untuk di tukarkan dengan bek Rossoneri yang juga pernah memakai kostum Bianconeri pada beberapa tahun yang lalu, yakni Leonardo Bonucci.

Bonucci sendiri pada awal minggu lalu sudah melakukan tes medis yang sudah di siapkan oleh dokter di Allianz Stadion, pemain ini di nyatakan sudah lolos tes medis dan di pastikan akan kembali memakai kostum Juventus di ajang kejuaraan pada musim 2018-2019.

Caldara sepertinya sudah dapat di pastikan akan juga lolos tes medis dan akan segera gabung ke stadion San Siro pada jendela transfer ini, bek berumur 24 tahun itu akan menyerahkan kepada petinggi klub untuk memberikannya nomor kostum yang bisa di pakai di atas lapangan pada musim depan, Caldara tidak akan pilih-pilih soal no kostum. (kk)