Costa Makin Percaya Diri | Piala Dunia 2014

Diego Costa semakin pede dengan kondisi kebugarannya pada saat ini.

Striker timnas La Furia Roja yang baru bergabung ke stadion Stamford Bridge pada musim panas agustus lalu, memang di sejumlah laga awal di ajang laga lanjutan kompetisi kasta tertinggi di Inggris, Premier League musim 2014-2015 berjalan sangat mantap, dalam empat laga awal saja Costa sudah berhasil mengoleksi total 7 gol yang membuatnya duduk di peringkat satu pencetak gol terbanyak di Inggris musim ini.

Tapi pada beberapa hari yang lalu penyerang yang mempunyai darah keturuann orang Brasil tapi memutuskan membela timnas Spanyol itu mendapatkan cedera di otot kaki kanannya, dan tim medis klub memang telah bekerja keras untuk bisa membuat Costa segera pulih dan siap bertarung lagi membela tim asuhan The Special One di laga-laga berikutnya.

Pelatih The Blues yang berasal dari Portugal yang terkenal dengan nick name The Special One, Jose Mourinho, tidak akan memaksakan untuk menurunkan Costa di atas lapangan rumput jika belum ada lampu hijau dari kepala tim medis, supaya tidak menimbulkan resiko yang lebih besar karena Mourinho sangat membutuhkan tenaga dari Costa untuk bersaing hingga akhir musim mendatang.

Diego Costa sendiri memang mempunyai riwayat kesehatan yang kurang baik dengan otot hamstring di kaki kanannya, hal ini bisa di lihat pada musim lalu saat dirinya masi bersatatus pemain tim asuhan Diego Simeone, Atletico Madrid, Costa sudah pernah mendapatkan cedera a yang sama pada waktu itu, jadi cedera yang di dapatkan Costa saat ini bisa di bilang adalah cedera kambuhan yang harus mendapatkan perawatan yang lebih intensif supaya segera sembuh total.

Dalam laga di ajang kompetisi yang paling bergengsi di daratan Benua Biru, Liga Champions minggu lalu, saat berhadapan dengan wakil dari Jerman, Schalke, Mourinho juga memasang Costa hanya di babak pertama doang, karena kondisi dari Costa belum fit 100 %.

Penyerang timnas Spanyol itu berjanji akan bekerja keras mematuhi tim medis klub untuk bisa segera pulih dan fit bertarung di atas lapangan rumput, Costa pede dengan tim medis The Blues akan segera menyembuhkannya dalam waktu tidak lama lagi. (kk)