Dortmund Minta Liverpool Jauhi Pulisic | Piala Dunia 2018

Christian Pulisic menjadi publik figur yang paling banyak diburu dan salah satunya dari Liverpool. Namun Borussia Dortmund tegaskan sang pemain takkan dijual.

Saat ini Christian Pulisic yang kini berusia 18 tahun menjadi komoditi yang paling banyak dicari oleh sejumlah klub besar karena sang pemain tengah bersinar di kancah Bundesliga bersama timnya Borussia Dortmund.

Nama dari Christian Pulisic baru dikenal oleh orang banyak setelah sang pemain tampil cukup baik bersama Borussia Dortmund pada musim lalu.

Sementara di musim yang baru ini, penampilan dari Christian Pulisic cukup lumayan bersinar karena pemain muda asal Amerika Serikat ini telah bermain sebanyak 14 pertandingan di berbagai ajang dan membukukan dua gol dan enam assist kepada Borussia Dortmund.

Sedangkan pada musim lalu, Christian Pulisic lebih banyak dilibatkan bermain dengan level junior Dortmund dan menjalani 12 pertandingan.

Atas performa Christian Pulisic yang makin mengkilap pada musim ini membuat sang pemain menarik minat sejumlah klub besar dari daratan eropa.

Klub yang paling ngebet untuk mendapatkan tanda tangan dari Christian Pulisic adalah klub dari Liga Inggris yakni Liverpool karena belum lama ini The Reds baru saja ditinggal pergi oleh Philippe Coutinho yang mengalami cedera dan harus menepi selama satu bulan lebih.

Selain Philippe Coutinho, Liverpool juga akan ditinggal pergi oleh Danny Ings yang mengalami cedera parah dan tidak akan bermain dalam sisa laga sampai akhir musim.

Sementara pemain Liverpool lainnya yakni Sadio Mane harus memperkuat negaranya Senegal untuk bermain di Piala Afrika yang akan dimulai pertengahan bulan Januari tahun depan.

Untuk mencari solusi menggantikan pemain Liverpool yang bakal absen, The Reds sangat tertarik ingin mendatangkan Christian Pulisic. Tak hanya kali ini Liverpool tertarik kepada pemain ini, pada bursa musim panas lalu, mereka juga ingin memboyongnya, namun gagal.

Namun untuk memboyong Christian Pulisic ke Anfield tampaknya akan sulit karena Borussia Dortmund selaku pemilik sang pemain sudah tegaskan tidak akan menjual pemainnya padahal Liverpool sudah menyiapkan budget sebesar 25 juta poundsterling untuk ditawarkan kepada Dortmund.

“Saya meminta kepada Liverpool untuk jangan lagi mendekati Christian Pulisic, dia sudah kami label dengan pemain yang tidak akan dijual, jangan membuang waktu saja.” kata Michael Zorc selaku direktur olahraga Borussia Dortmund. (AK)