Dortmund Tegaskan Takkan Melepas Haaland | Piala Eropa 2021

Borussia Dortmund memberi respon atas pernyataan Mino Raiola yang mengatakan Erling Haaland dibidik sejumlah tim Inggris. Dortmund pastikan takkan menjualnya.

Seperti yang diketahui, Haaland yang berasal dari Norwegia ini merupakan salah satu pemain yang paling bersinar di eropa pada saat ini. Halland selalu berhasil membuat banyak gol sejak melanjutkan karier sepakbolanya dengan Dortmund.

Bersama dengan Dortmund, Haaland sudah mengumpulkan 43 gol dari 43 pertandingan yang digelutin di berbagai ajang. Pada musim 2020/21 ini. Dia sudah membukukan 27 gol dari 25 laga.

Atas konstribusinya yang cukup menjanjikan ini. Maka tidak heran begitu banyak klub besar yang ingin menarik Haaland keluar dari Signa Iduna Park.

Sementara agen Haaland yakni Mino Raiola sebelumnya pernah mengutarakam ada 10 tim papan atas dari eropa yang tertarik kepada kliennya dengan empat diantaranya klub dari Liga Inggris.

“Saya bukan cakap besar kalau saat ini ada sepuluh tim yang cukup berduit meminati Halland dan empat adalah tim dari Inggris, saya tidak heran karena klienku memang pemain jaminan mutu.” papar Mino Raiola.

Apa yang dikatakan oleh Raiola tampaknya sampai juga ke telinga Dortmund selaku pemilik sang pemain. Direktur olahraga Dortmund, Michael Zorc memberi penegasan akan mempertahankan Haaland sampai kontraknya habis pada musim panas tahun 2024 mendatang.

“Haaland masih mempunyai kontrak kerja dengan kami, sudah pasti dia tidak bisa sesuka hati memilih klub baru untuk melanjutkan kariernya, kami juga tidak akan melepasnya dan akan mempertahankan dirinya sampai kontraknya benar-benar habis.” kata Michael Zorc.

“Saya tidak tahu darimana Mino Raiola mendapat kabar kami ingin menjual Haaland, saya pastikan ini semua tidak benar, dia adalah aset kami yang sangat berharga, kami tidak akan bertindak bodoh untuk melepaskan, dia akan tetap bersama dengan tim ini.” sambung Michael Zorc.

“Haaland sendiri juga masih betah bermain dengan kami, dia tidak akan pergi meninggalkan tim yang sudah melekat di hatinya tersebut, dia sudah masuk dalam rencana jangka panjang tim kami dan ini adalah nyata.” demikian Michael Zorc. (AK)