Tottenham Hotspur takkan diperkuat Harry Kane dalam beberapa minggu kedepan. Jose Mourinho selaku pelatih Spurs menyebut Kane mengalami cedera pergelangan kaki.
Seperti yang diketahui, Mourinho menurunkan Kane sebagai starter saat menghadapi Liverpool dalam lanjutan Liga Inggris yang digelar di Tottenham Hotspur Stadium pada Jumat (29/01/21) dini hari.
Dalam laga yang berkesudahan 3-1 untuk kemenangan Liverpool. Kane tidak bisa bermain penuh karena cedera dan posisinya digantikan oleh Erik Lamela pada awal babak kedua.
Setelah melalui pemeriksaan tim medis The Lilywhites secara keseluruhan memberi kesimpulan Kane bermasalah dengan cedera pergelangan kaki disebelah kanan dan kiri.
Kane mengalami cedera setelah bertabrakan dengan Thiago Alcantara. Di saat bersamaan, sang pemain kembali bertuburukan dengan kapten Liverpool, Jordan Henderson sehingga membuatnya tidak bisa melanjutkan permainan.
Jose Mourinho cukup menyesal atas cedera yang menimpa Kane. Dia menyebut sang pemain kemungkinan besar akan menepi selama beberapa pekan baru bisa bermain kembali seperti sedia kala.
“Kane mengalami cedera pergelangan di kedua kakinya, dia mungkin masih bisa bermain kalau hanya cedera pergelangan kaki sebelah, namun ini dua-duanya kena, dia memberi tanda tidak bisa bermain lagi karena sudah sakit sekali, saya melihat cederanya sudah mulai membesar dan dia harus di tarik keluar.” terang Jose Mourinho.
“Kane sebenarnya masih ingin bermain kalau cederanya tidak parah, dia adalah pemain yang mempunyai semangat juang yang sangat tinggi, sayang kali ini dia sudah tidak tahan dengan cedera yang teramat sakit ini, saya berharap cederanya bisa lekas sembuh dan tidak perlu absen lama, dia adalah pemain yang sangat kita pentingkan.” sambung Jose Mourinho.
“Semoga dalam laga selanjutnya tidak ada lagi pemain kami yang mengalami cedera, sekarang ini adalah masa-masa penting untuk meraih poin yang terhilang agar bisa menutup musim ini di peringkat yang kami inginkan.” demikian Jose Mourinho.
Saat ini Tottenham berada di urutan enam dalam klasemen sementara dengan perolehan 33 poin dari 19 kali main. The Lilywhites terpaut empat angka dari Liverpool yang bercokol di urutan empat. (AK)