Hummels Puas Dengan Aktifitas Transfer Bayern | Piala Dunia 2018

Mats Hummels mengaku puas melihat pembelian pemain baru yang dilakukan Bayern Munich musim panas ini. Dia juga bilang aktifitas pemain baru belum akan berhenti.

Sepanjang musim panas ini, Bayern sudah mendatangkan dua amunisi baru ke Allianz Arena dengan merekrut Serge Gnabry dan Corentin Tolisso.

Kedua pemain baru ini akan bergabung dengan dua pemain lainnya yang sebelumnya sudah terlebih dahulu dikontrak pada musim dingin Januari lalu yakni Sebastian Rudy dan Niklas Suele. Ini berarti mulai musim depan Bayern akan diperkuat oleh keempat pemain baru ini.

Bayern sendiri bergerak sangat aktif pada bursa transfer kali ini karena mereka sudah ditinggal pergi oleh Xabi Alonso dan Philipp Lahm yang mengambil keputusan gantung sepatu akhir musim lalu. Sementara Douglas Costa dikabarkan juga akan pergi dari Allianz Arena karena diminati oleh klub dari Liga Italia, Juventus.

Walaupun Bayern tidak mengelontorkan uang yang banyak untuk beli pemain baru. Namun ini tidak menjadi masalah yang besar buat Mats Hummels. Pemain senior The Bavarians ini yakin kehadiran pemain baru yang disebutkan tadi sudah cukup untuk membuat timnya menjadi lebih tangguh.

“Pemain baru yang direkrut pada musim panas ini semuanya pemain yang cukup bertalenta, mereka semua akan membuat tim kami semakin bervariasi dan otomatis permainan tim akan meningkat.” kata Mats Hummels.

“Dari keempat pemain baru kami, saya tidak begitu kenal dengan baik kapasitas dari seorang Tolisso, namun pemain lainnya seperti Niklas Suele, Sebastian Rudy dan Serge Gnabry, saya pernah bermain dengan ketiganya saat membela timnas Jerman, mereka adalah pemain yang sangat hebat, saya yakin sekali tim kami akan semakin berkembang kedepannya, mereka juga akan dipoles Ancelotti untuk menjadi pemain yang lebih berkualitas lagi.” sambung Hummels.

“Saya tahu kalau pihak Bayern masih akan ada memboyong pemain baru sebelum bursa transfer ditutup, namun apapun yang akan dibeli oleh pihak klub, mereka sudah pasti adalah pemain yang nomor satu dalam tubuh timnya.” demikian Hummels. (AK)