Juve Pantang Menyerah Sebelum Dapatkan Emre Can | Piala Dunia 2018

Juventus takkkan menyerah begitu saja sebelum dapatkan tanda tangan Emre Can. Sedari musim panas lalu, Bianconeri sudah ingin merekrut gelandang Liverpool itu.

Saat ini Emre Can sendiri masih terikat kontrak dengan The Reds. Namun kontraknya bersama tim dari Liga Inggris ini akan berakhir setelah kompetisi musim 2017/18 ini kelar.

Can sempat mengutarakan kelanjutan kariernya kedepan masih belum diketahui, Dia bisa saja pergi ataupun tetap bertahan di Anfield.

Mengenai masalah masa depannya, Can sudah serahkan semua kepada agennya yang mengurusnya. Namun yang pasti, dia masih belum mencapai kesepakatan terhadap tim manapun termasuk Juventus yang selalu dikaitkan dengan dirinya.

Dia mungkin akan bertahan apabila Liverpool memang berniat untuk mempertahankan dirinya. Dia juga tak ragu untuk melakukan negosiasi dengan pihak The Reds untuk membahas kontrak baru.

Giuseppe Marotta selaku petinggi Juventus turut membuka suara mengenai peluang timnya untuk mendapatkan jasa dari Can. Dia bilang Juventus tidak akan begitu mudah untuk lempar handuk sebelum membawa sang pemain menginjakkan kaki ke Turin pada musim panas mendatang.

Marotta mengaku pihak klubnya sudah mulai melakukan negosiasi dengan Liverpool terkait rencana mereka untuk memboyong sang pemain.

“Kontrak dari Emre Can bersama Liverpool hanya menyisakan beberapa bulan lagi akan habis, kami dalam waktu dekat ini akan melakukan pertemuan dengan agennya untuk membicarakan masalah kliennya.” kata Giuseppe Marotta.

“Saya tidak tahu dengan pasti apakah Emre Can akan memperpanjang kontraknya bersama Liverpool atau tidak, namun kita pastikan tidak akan begitu mudah untuk menyerah sebelum mendapatkan tanda tangan sang pemain, dia pemain yang wajib harus kami dapatkan, namun pada akhirnya keputusan final akan masa depannya ada di tangan sang pemain sendiri, apabila dia memilih untuk bertahan dan memperpanjang kontraknya dengan Liverpool, maka kami juga tidak bisa memaksanya lagi, kita harus menghormati apa yang dia lakukan.” demikian Giuseppe Marotta.

Sejak didempleng oleh Jurgen Klopp. Penampilan dari Can kinclong habis. Dia adalah salah satu motor serangan Liverpool di barisan tengah. Apakah dirinya akan bertahan di Anfield atau cabut. Kita lihat saja. (AK)