Madrid Ingin Kalahkan Shakhtar | Piala Dunia 2014

Setelah menelan kekalahan beruntun di La Liga, Real Madrid ingin meraih kemenangan atas Shakhtar Donetsk di Liga Champions demi memuaskan pendukungnya.

Kekalahan Real Madrid yang pertama musim ini di kancah La Liga yakni saat dikalahkan tuan rumah Sevilla 3-2 pada pekan sebelas.

Setelah masa jeda berlaga di level internasional usai, Real Madrid menjamu Barcelona di Santiago Bernabeu dalam laga El Clasico di pekan kedua belas.

Walaupun bermain di depan pendukung sendiri, namun Real Madrid dipermalukan rival beratnya dengan skor empat gol tak berbalas.

Atas dua kekalahan itu banyak yang memperkirakan Real Madrid sedang krisis, namun hal ini dibantah oleh pelatihnya Rafael Benietz.

Rafael Benitez sendiri tidak tertutup rasa kecewanya karena timnya harus menelan kekalahan dengan banyak gol.

Atas dua torehan negatif itu membuat Rafael Benitez ingin segera membawa Real Madrid bangkit kembali dan meraih kemenangan saat menghadapi Shakhtar Donetsk di babak fase group Liga Champions dini hari nanti agar bisa memuaskan para pendukungnya.

Kemenangan atas Shakhtar Donetsk akan membuat Real Madrid berpeluang besar untuk menjadi juara group A.

“Kami banyak mendapat kritikan setelah menelan dua kekalahan beruntun di kancah domestik, namun saya juga ingin luruskan kalau kekalahan di dua laga itu bukan berarti tim kami sedang krisis, kami hanya tidak dihinggapi keberuntungan. ” papar Rafael Benitez.

“Saya tidak menampik merasa kecewa besar setelah dipermalukan oleh Barcelona akhir minggu lalu, kami sudah tidak memikirkan laga itu lagi, kami akan segera bangkit karena waktu terus berjalan, kami ingin mengalahkan Shakhtar Donetsk dini hari nanti dan mempersembahkan kemenangan kepada pendukung kami.” sambung Rafael Benitez.

“Kami ingin meraih predikat sebagai juara group A dan salah satunya meraih tambahan tiga angka di markas Shakhtar Donetsk.” pungkas Rafael Benitez.

Real Madrid sudah mengunci satu tempat di posisi enam belas besar karena sejauh ini berada di peringkat pertama babak penyisihan group A dengan koleksi sepuluh poin dari empat kali tanding dengan unggul tiga poin atas Paris Saint-Germain yang duduk di tempat kedua. (AK)