Meski Tanpa Ronaldo, Juventus Tetap Mengerikan Bagi Crotone | Piala Eropa 2021

Juventus tidak akan diperkuat Cristiano Ronaldo kala hadapi Crotone dalam lanjutan Serie A. Meski tanpa Ronaldo, Bianconeri tetap menyeramkan bagi sang lawan.

Juventus akan menyambangi markas Crotone dalam lanjutan Liga Italia yang akan dipentaskan di Stadion Ezio Scida pada Minggu (18/10/20) dini hari. Saat ini Juventus tengah bercokol di peringkat empat dalam klasemen sementara dengan koleksi tujuh poin hasil tiga kali main. Sedangkan Crotone berada di posisi juru kunci dengan poin kosong.

Dalam laga nanti, Juventus sudah dipastikan tidak akan diperkuat oleh Ronaldo karena pemain yang berasal dari Portugal ini harus menjalani isolasi mandiri di rumah setelah positif terkena virus corona. Virus ini di dapatnya saat sedang membela timnas Portugal.

Walaupun Ronaldo tidak akan ambil bagian dalam laga ini. namun ini juga tidak serta-merta akan membuat Crotone bisa tersenyum lebar.

Giovanni Stroppa selaku pelatih Crotone menilai Juventus adalah tim yang sangat mengerikan sekalipun mereka tidak memainkan Ronaldo.

“Usai lawan AC Milan yang tidak diperkuat oleh bomber andalannya Zlatan Ibrahimovic, kami kini akan lawan Juventus yang tidak diperkuat oleh Cristiano Ronaldo. saya ;pikir lebih baik menyaksikan mereka bermain di layar televisi ketimbang menghadapi mereka.” tutur Giovanni Stroppa.

“Namun sebagai pelatih yang sudah berpengalaman, saya tentu ingin melihat susunan pemain Juventus dalam laga nanti, namun kalau melihat pemain yang ada dalam tubuh tim mereka, saya merasa sedikit takut karena semuanya adalah pemain top dunia.” sambung Giovanni Stroppa.

“Meski Juventus adalah juara bertahan sekaligus peraih gelar juara Liga Italia dalam beberapa musim terakhir, namun saya meminta kepada anak buahku untuk tidak takut dan bermain dengan cara mereka sendiri, saya ingin tim kami yang menjadi pertama memberi kekalahan kepada Bianconeri.” lanjut Giovanni Stroppa.

Crotone yang bermain di rumah sendiri tentu akan memanfaatkan moment ini dengan baik untuk meraih poin penuh sekaligus bisa merubah posisi dalam klasemen sementara.

“Kami semua sudah siap untuk menunggu kedatangan Juventus, kami yakin mereka bisa dikalahkan, ini akan menjadi laga yang cukup vital bagi kami, jadi kami harus pergunakan kesempatan dengan baik dan tidak melakukan kesalahan karena Juventus sangat bahaya dalam serangan balik.” demikian Giovanni Stroppa. (AK)