Messi Disarankan Tidak Dimainkan di El Clasico | Piala Dunia 2014

Lionel Messi yang tengah mengalami cedera diharapkan tidak disertakan dalam laga El Clasico dua pekan mendatang karena beresiko membuat cederanya bertambah akut.

Hal ini dikatakan oleh dokter tim medis asal Argentina yang menangani Lionel Messi, Homero de Agostino. Apabila Barcelona tetap memaksakan Lionel Messi bermain dalam laga nanti, maka besarnya resiko yang harus di terima The Catalans.

Lionel Messi harus mangkir cukup lama karena mengalami cedera saat memperkuat Barcelona hadapi Las Palmas di La Liga akhir bulan September lalu. Sang bomber diharuskan istirahat selama satu bulan lebih.

Kompetisi La Liga tidak akan bergulir dalam dua minggu ke depan karena akan menjalani laga internasional.

Setelah jeda, Barcelona akan menghadapi Real Madrid dalam laga El Clasico yang akan dimainkan di Santiago Bernabeu.

Lionel Messi harus berlomba dengan waktu untuk sembuh lebih cepat agar bisa ambil bagian di laga tersebut.

Kubu The Catalans tentu sangat berharap Lionel Messi bisa turun dalam laga nanti. Namun Homero de Agostino sudah mewanti-wanti Barcelona untuk tidak langsung mainkan sang pemain apabila sudah sembuh karena ini akan membuat sang pemain kembali mengalami cedera.

“Mungkin saja sebelum laga tersebut digelar dua pekan mendatang, Lionel Messi bisa sembuh, namun saya pikir dia lebih baik di simpan karena ini akan beresiko membuat cederanya kambuh lagi, kita tahu sendiri kalau laga nanti pasti akan berjalan alot dan sering memakan korban cedera.” kata Homero de Agostino.

“Saya pikir seorang pelatih yang pintar tidak akan memainkan pemain yang baru sembuh dari cedera untuk bermain di laga ketat seperi laga El Clasico, Lionel Messi belum bisa bermain di laga keras tersebut, saya sudah katakan hal ini dan semoga Barcelona bisa menerimanya, apa tidak ada pemain lagi yang bisa dimainkan selain harus menurunkan Messi, Barcelona masih bisa berharap kepada Neymar dan Luis Suarez untuk cetak gol, beri Messi lebih banyak ruang untuk beritirahat, tutup Homero de Agostino. (AK)