Morata Dua Gol, Atletico Bekuk Sociedad 2-0 | Piala Eropa 2020

Atletico Madrid membawa pulang poin penuh saat menyambangi markas Real Sociedad dalam lanjutan LaLiga, Los Colchoneros menang 2-0 melalui dua gol Alvaro Morata.

Dalam laga yang dipentaskan di Estadio Municipal de Anoeta, Senin (04/03/19) dini hari. Kedua gol kemenangan Atletico semua dibuat di paruh babak pertama.

Morata yang didatangkan dari Chelsea itu membuat dua gol hanya dalam waktu tiga menit. Bomber asal Spanyol ini mencetak gol pertama di menit 30 setelah tandukannya usai meneruskan umpan dari Diego Godin membobol gawang Sociedad yang ditempati Geronimo Rulli. Skor 1-0 untuk tim tamu.

Berselang tiga menit, Morata kembali mencantumkan namanya di papan skor. Kali ini dirinya memanfaatkan umpan tendangan bebas Koke dan membawa Atletico unggul 2-0. Skor ini bertahan hingga babak pertama habis.

Meskipun sudah unggul dengan dua gol, namun Atletico tetap bermain ngotot selepas pergantian babak. Tim arahan Diego Simeone tidak hentinya melancarkan serangan berbahaya ke jantung pertahanan dari Sociedad. Tapi masih belum menghasilkan gol tambahan.

Sayang upaya Atletico untuk mencetak gol tambahan lagi tampaknya akan berat setelah mereka harus bermain dengan sepuluh pemain terhitung pada menit 62 karena Koke harus keluar dari lapangan permainan setelah mendapat kartu kuning kedua usai melakukan pelanggaran kepada Joseba Zaldua.

Unggul jumlah pemain tentu membawa Sociedad mendapat keuntungan sendiri. Tuan rumah terus bermain dengan ofensif. Tapi mereka masih mengalami kesulitan untuk mencetak gol balasan karena pemain Atletico sudah menerapkan permainan bertahan.

Serangan demi serangan terus di lancarkan pemain tuan rumah, Tapi tidak ada satu pun peluang yang bisa mengoyak gawang Atletico yang dikawal ketat oleh Jan Oblak. Hingga tuntasnya pertandingan. Atletico berhasil mempertahankan kemenenangan 2-0.

Atas kemenangan ini, Atletico Madrid tetap bercokol di posisi tiga dalam klasemen sementara dengan koleksi 53 poin hasil 26 kali bermain. Los Colchoneros masih terpaut tujuh angka dari Barcelona yang duduk di puncak. Dengan Real Madrid yang berada di posisi tiga. Atletico masih unggul lima poin. Sementara Real Sociedad menghuni tangga sembilan dengan poin 35. (AK)