MU Tundukkan Middlesbrough 2-1 | Piala Dunia 2018

Manchester United berhasil mengalahkan Middlesbrough 2-1 dalam lanjutan Liga Inggris setelah sebelumnya The Red Devils sempat kecolongan satu gol dahulu.

Dalam pertandingan yang digelar di Old Trafford Sabtu malam (31/12/16) sekaligus laga pemungkas di tahun ini, Middlesbrough didikan Aitor Karanka langsung ngebut ketika pertandingan dimulai.

The Boro mendapat kans untuk membuka keunggulan melalui Adama Traore yang berhasil mencuri bola dari kaki Ander Herrera dan langsung menusuk kedalam kotak penalty Setan Merah. Walaupun ada dua rekannya yang berdiri cukup bebas, namun Traore memilih untuk tidak memberikan bola kepada rekannya dan dengan egois langsung menendang. Hasilnya tembakannya masih meleset.

Setelah mengalami tekanan dari tim tamu, Manchester United langsung meresponnya melalui Maourane Fellaini yang mendapat assist Henrikh Mkhitaryan. Namun masih gagal membobol gawang Victor Valdes.

Paul Pogba mendapat peluang setelah meneruskan umpan Mkhitaryan. Sayang bola tembakannya masih mengenai mistar gawang.

Middlesbrough memperoleh peluang emas untuk membuka keunggulan di menit 18 melalui George Friend, tapi tembakannya digagalkan bek tuan rumah.

Manchester United kembali memberi ancaman kepada Valdes. Kali ini melalui Anthony Martial di menit 30, namun masih belum membuahkan gol.

Pada menit 39, Setan Merah berhasil menjebol gawang Valdes melalui Zlatan Ibrahimovic. Namun gol tersebut dianulir karena dianggap sudah offside. Skor 0-0 bertahan hingga turun minum.

Manchester United kembali bermain menekan di babak kedua. Laga memasuki menit 51, Ibrahimovic mendapat kans, namun tembakan kerasnya ke arah gawang masih bisa diselamatkan Valdes.

Berselang empat menit kemudian, gantian The Boro yang mendapat kesempatan melalui bombernya Alvaro Negredo yang mendapat umpan dari Adam Forshaw. Tapi tembakannya masih bisa digagalkan David de Gea.

Terus bermain menekan, namun Manchester United harus kecolongan satu gol dahulu pada menit 66 melalui gol Grant Leadbitter yang memanfaatkan serangan balik cepat. Manchester United 0-1 The Boro.

Tertinggal satu gol di muka pendukungnya, Manchester United langsung meningkatkan daya serangnya. Namun peluang yang didapat oleh Ibrahimovic dkk selalu bisa dimentahkan oleh Valdes.

Pada menit 85, Manchester United akhirnya bisa menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat gol Anthony Martial yang diberi assist oleh Ibrahimovic.

Hanya dalam waktu dua menit, Setan Merah berbalik unggul 2-1 melalui kaki Paul Pogba yang meneruskan umpan dari Juan Mata. Hingga laga tamat, skor tetap 2-1 untuk kemenangan pasukan Jose Mourinho.

Kemenangan ini membuat Manchester United tetap berada di peringkat enam dalam klasemen sementara dengan koleksi 36 poin dari 10 kali main. Sementara The Boro berada di urutan 16 dengan 18 poin. (AK)