Pertarungan Akbar 4 Tim Tangguh | Piala Dunia 2014

Empat tim tangguh akan saling mengalahkan untuk mencari jalan agar bisa bermain di final Liga Champions yang akan dimainkan di San Siro dan merebut juara.

Empat tim yang akan memperebutkan satu tiket untuk bermain di final Liga Champions yang akan diselenggarakan di markas AC Milan di San Siro pada 28 Mei mendatang adalah Bayern Munich, Manchester City, Atletico Madrid dan Real Madrid.

Tengah pekan ini, mereka semua akan menjalani laga semifinal putaran pertama Liga Champions. Di mulai dari Manchester City yang akan menjamu Real Madrid di Etihad Stadium Rabu dini hari nanti (27/04/16) dan Kamis dini hari nanti (28/04/16) adalah Atletico Madrid menjamu Bayern Munich di Vicente Calderon.

Khusus untuk Manchester City, setelah dipastikan tidak akan bisa merebut gelar juara Liga Inggris musim ini, mereka semakin termotivasi untuk merebut gelar juara Liga Champions.

Manuel Pellegrini pasti akan berjuang sekuat tenaga untuk mempersembahkan gelar juara kepada Manchester City di musim terakhirnya di Etihad Stadium.

Mulai musim depan, Manchester City sudah akan dilatih oleh Pep Guardiola dan raihan gelar juara Liga Champions adalah kado terbesar buat The Citizens.

Bicara masalah Real Madrid, apabila di musim pertamanya Zinedine Zidane berhasil membawa Los Blancos gelar juara ini, maka sudah tentu dirinya pasti akan membesut Gareth Bale dan kawan-kawan musim depan.

Atletico Madrid sudah membuktikan kalau mereka adalah kuda liar yang sangat ganas dengan menyingkirkan Barcelona di babak perempatfinal dan layak menjadi nominasi gelar Liga Champions.

Setelah dikalahkan oleh Real Madrid di babak final Liga Champions dua musim lalu. Diego Simeone mengaku kali ini timnya sudah lebih baik dan berharap bisa meraih juara.

Yang terakhir Bayern Munich, Walaupun The Bavarians cukup mendominasi dilevel domestik, namun mereka gagal meraih gelar juara di ajang ini.

Ini adalah kesempatan terakhir bagi Pep Guardiola untuk membuktikan kepada publik kalau musim ini dia bisa membawa Bayern Munich mengangkat gelar juara Liga Champions tinggi-tinggi setelah meninggalkan Allianz Arena akhir musim ini. (AK)