Prancis Benam Honduras 3-0 | Piala Dunia 2014

Karim BenzemaTimnas Prancis meraih kemenangan menyakinkan di laga perdana Piala Dunia 2014 dengan mengalahkan Honduras tiga gol tanpa balas dini hari tadi.

Dalam laga yang di helat di Estadio Beira-Rio, Porto Alegre dini hari tadi, Prancis langsung tampil menekan sejak kick off babak pertama di bunyikan oleh wasit.

Prancis mendapat peluang emas pertama untuk membuka keunggulan pada menit enam melalui upaya percobaan Antonie Griezmann, akan tetapi masih bisa di hadang pemain belakang Honduras.

Tidak lama berselang giliran Blaise Matuidi yang mendapat peluang, namun masih belum membuahkan gol karena tembakan kerasnya masih bisa di antisipasi kiper Honduras, Noel Valladares.

Walaupun mendapay sejumlah peluang emas, namun Prancis masih belum bisa memaksimalkan dengan baik. Sementara pemain Honduras lebih banyak bermain bertahan.

Menjelang turun minum atau tepatnya di menit 44, Prancis mendapat hadiah penalty. Penalty di berikan karena pemain Honduras yakni Wilson Palacios menjatuhkan Paul Pogba dalam kotak terlarang dan pelanggaran tersebut berbuah kartu merah karena sebelumnya Wilson Palacios sudah mendapat kartu kuning pertama.

Karim Benzema yang di tunjuk sebagai eksekutor berhasil melaksanakan tugasnya dengan baik dan membawa timnas Prancis memimpin 1-0. Skor 1-0 untuk Prancis bertahan hingga turun minum.

Pada babak kedua, Prancis yang sudah unggul dengan jumlah pemain terus tampil menekan. Hasilnya babak kedua baru berjalan tiga menit, Prancis berhasil memperbesar kedudukan menjadi 2-0 lewat gol dari andil bunuh diri kiper Honduras, Noel Valladares yang salah mengantisipasi tembakan Karim Benzema.

Pada menit 64, Prancis mempunyai kesempatan emas untuk memperlebar jarak andai tembakan dari Blaise Matuidi tidak menyamping di sisi gawang Noel Valladares.

Serangan demi serangan yang di bangun oleh pemain Prancis akhirnya membuahkan hasil di menit 73 melalui gol dari Karim Benzema lagi. Prancis memimpin 3-0.

Sementara Honduras mempunyai kesempatan untuk memperkecil ketinggalan melalui Brayan Beckeles, namun tembakan kerasnya dari luar kotak penalty masih jauh dari sasaran. Hingga usai laga skor tetap bertahan 3-0 untuk keunggulan timnas Prancis.

Hasil kemenangan ini membuat Prancis sementara ini memuncaki klasemen sementar group E dengan torehan tiga poin, sementara Honduras berada di posisi juru kunci dengan nol poin. (AK)