Roma Ingin Datangkan Dua Bek Tengah Baru | Piala Eropa 2020

AS Roma menitik beratkan perhatian mereka pada lini belakangnya. Untuk itu, Giallorossi ingin merekrut dua bek tengah baru untuk gantikan pemain yang pergi.

Seperti yang diketahui, Roma telah ditinggal pergi oleh dua beknya sekaligus pada musim panas ini dimana Kostas Manolas telah bergabung dengan Napoli dan Ivan Marcano kembali ke pangkuan FC Porto.

Terdapat beberapa nama bek baru yang tengah dikaitkan dengan Roma. Mereka adalah Toby Alderweireld yang memperkuat Tottenham Hotspur dan Gianluca Mancini yang bermain dengan Atalanta. Roma tidak menampik kalau mereka memang lebih condong ingin merekrut bek tengah pada bursa transfer musim panas kali ini.

“Saya sebenarnya tidak terlalu suka membahas soal pemain tertentu, namun setelah kehilangan Marcano dan Manolas membuat pertahanan kami semakin rapuh, untuk membuat lini belakang tim menjafi solid kembali, maka kita harus segera datangkan dua bek tengah baru musim panas ini, kami sudah ada beberapa nama pemain yang sedang dipantau.” kata Gianluca Petrachi selaku direktur olahraga Roma dalam konferensi oers belum lama ini.

“Kami tengah membenahi beberapa sektor yang kurang, kami jelas mempunyai arah dan tujuan yang sangat jelas bersama dengan Roma.” sambung Gianluca Petrachi.

Tak hanya ingin merekrut dua bek tengah baru. Petrachi.juga mengatakan Giallorossi juga akan mendatangkan satu gelandang baru. Namun dia enggan membicarakan pemain mana yang sedang diincar.

“Saya bisa memberikan konfirmasi kalau pihak klub masih akan merekrut satu gelandang baru, namun saya tidak bisa bicara siapa pemain tersebut, saya tidak bisa memberikan janji yang belum pasti, pelatih kami meminta waktu selama dua minggu untuk mengevaluasi pemain yang sedang diminati, setelah sudah mendapatkan pemain incaran, maka kami akan beberkan kepada media dan publik di Olimpico. saat ini kami sedang bekerja.” lanjut Petrachi.

“Kami ingin membangun Roma menjadi tim yang bisa bersaing dengan tim besar pada musim depan, saya ingin melihat Roma yang berbeda dari sebelumnya, kita tidak mau terus-terusan berada di bawah bayang-bayang tim besar.” demikian Petrachi. (AK)