Sarri Anggap Shakhtar Lawan Berat | Piala Dunia 2018

Pelatih Napoli dari Italia, Maurizio Sarri, menilai lawan yang akan di hadapi malam ini, Shakhtar Donetsk, adalah lawan yang berat.

Klub dari Italia itu akan melakoni laga pertama di ajang Liga Champions musim ini pada dini hari WIB ini, Napoli akan berhadapan dengan tim papan atas Liga Ukraina, yang bernama Shakhtar Donetsk, laga ini akan di gelar di markas Shaktar, Metalist Stadium, tim tuan rumah sudah pasti akan mendapat dukungan penonton yang memadati stadion itu pada malam ini.

Manaje Napoli berumur 58 tahun itu menegaskan pertandingan melawan Shaktar akan penuh dengan tantangan berat di atas lapangan, apalagi laga ini akan di mainkan di markas lawan, Sarri sudah menginstruksikan semua pemainnya untuk harus fokus penuh dan jangan pernah sampai anggap enteng tim dari Ukraina itu di atas lapangan jika tidak ingin mengalami hasil memalukan dalam laga itu.

Shaktar Donetks sendiri dalam tiga tahun belakangan ini tidak berhasil menampilkan perfoma yang cukup hebat di ajang Benua Biru, tapi pada tahun lalu sukses keluar sebagai jawara di ajang Liga Ukraina, yang paling hebat adalah Shaktar keluar sebagai pemegang titel juara dengan menorehkan hasil yang cukup fantastis dan menyingkirkan pesaingnya dengan poin yang cukup jauh.

“Shakhtar Donetsk memang bukan klub yang terlalu terkenal di Italia maupun di ajang kejuaraan Liga Champions selama ini, tapi kami harus ingat roda itu selalu berputar, kita tidak boleh meremehkan semua tim yang bermain di ajang ini, kami harus tetap fokus dan bermain secara kompak untuk bisa mendapatkan hasil yang bagus saat berjumpa dengan Shaktar malam ini.” ungkap Sarri.

“Klub dari Ukraina itu punya beberapa pemain bagus dan akan coba menyulitkan kami di atas lapangan, saya tentu sudah siapkan taktik khusus untuk mematikan mereka di atas lapangan, saya tidak berani jamin akan bisa mengalahkan mereka dalam laga malam ini, tapi kami akan berusaha sekuat tenaga untuk bisa dapatkan hasil tiga poin.” lanjut Sarri. (kk)