Arsenal Ingin Lepaskan Wilshere | Piala Dunia 2018

Petinggi The Gunners di beritakan akan melego Jack Wilshere pada bursa transfer ini.

Pelatih baru Meriam London yang berasal dari Spanyol, Unai Emery, sudah putuskan tidak akan memasukkan gelandang dari Inggris berumur 26 tahun itu sebagai pemain inti di ajang kejuaraan pada musim depan, hal ini yang membuat petinggi klub langsung putuskan akan segera menjual Wilshere kepada klub yang meminatinya pada musim panas ini.

Wilshere sendiri yang sudah mengadakan obrolan cukup panjang dengan pelatih Emery pada beberapa waktu lalu, di mana manajer dari Spanyol itu sudah terbuka berterus terang kepada Wilshere jika dirinya tetap bertahan di Emirates Stadion maka dirinya tidak akan dapat jatah bermain secara reguler alias hanya di jadikan pemain pengganti saja.

Dengan sudah adanya keputusan dari Unai Emery membuat gelandang dari Inggris itu yang sebenarnya masih ingin tetap memakai kostum The Gunners itu, telah meminta agennya untuk segera carikan klub baru yang bisa janjikan untuk turunkan dia menjadi pemain starter pada ajang kejuaraan musim depan.

Wilshere tidak perlu takut akan kehilangan pekerjaan walaupun tidak di inginkan lagi oleh The Gunners pada jendela transfer ini, hal ini karena ada tiga klub Premier League yang sudah umumkan niat mereka untuk merekrut Wilshere pada bursa transfer ini, yakni datang dari The Hammers, Everton dan satu klub lagi yang bernama Wolverhampton.

Manajemen Arsenal yang sudah putuskan akan segera lepaskan Wilshere pada jendela transfer di bulan juni ini, ternyata sudah berikan kontrak anyar kepada pemain sayap dari Swiss, Granit Xhaka, pada minggu lalu, di mana Xhaka sudah resmi tanda tangan kontrak baru yang akan membuatnya tetap bertahan di Emirates Stadion hingga tahun 2021 mendatang.

Selain itu tim yang di didik oleh Unai Emery itu di laporkan akan berikan kontrak baru juga kepada gelandang bertahan dari Inggris, Aron Ramsey, di mana pemain ini di nilai bisa tampil seperti yang di harapkan di atas lapangan sehingga membuat manajemen klub ingin terus memakai tenaga Ramsey untuk dua atau tiga tahun lagi. (kk)