Atletico: Madrid Tetap Tangguh Sekalipun Tanpa Ronaldo | Piala Eropa 2020

Real Madrid dinilai akan lemah setelah ditinggal Cristiano Ronaldo. Tapi tidak demikian dengan penilaian Atletico Madrid. Mereka sebut El Real tetap tim tangguh.

Atletico akan menantang Madrid dipentas Piala Super Eropa yang akan dilangsungkan diĀ A. Le Coq Arena, Tallinn, Estonia pada Kamis (16/08/18) dini hari nanti.

Menjelang duel tim satu kota tersebut. Atletico diketahui mempunyai sejumlah catatan yang cukup buruk dalam sejumlah pertemuan dengan Los Blancos dalam kompetisi eropa.

Dalam enam kali pertemuan dengan Madrid dipentas Liga Champions. Atletico tidak sekalipun bisa meraih kemenangan atas El Real. Tapi perjumpaan kedua tim kali ini mungkin ada sedikit yang berubah.

Madrid kini sedang memasuki suatu era yang baru bersama pelatih Julen Lopetegui yang mengantikan kinerja Zinedine Zidane. Tak hanya pelatih yang berbeda. Madrid sudah tidak akan lagi diperkuat oleh Cristiano Ronaldo yang diketahui merupakan mesin pencetak gol Madrid dalam sembilan musim terakhir.

Bomber asal Portugal ini telah meninggalkan Santiago Bernabeu untuk bergabung dengan Juventus pada musim panas ini. Untuk mengantikan kinerja Ronaldo. Madrid tentu berharap banyak kepada Gareth Bale yang akan menjadi pengantinya.

Tak hanya itu, Los Blancos pasti ingin segera melupakan masa-masa Ronaldo dalam tubuh tim. El Real masih mempunyai pemain-pemain muda yang sangat berbakat sepertiĀ Vinicius Junior ataupun Marco Asensio.

Salah satu punggawa Atletico yang berposisi sebagai gelandang yakni Koke menilai Ronaldo adalah seorang super star. Namun kepergian sang pemain dalam tubuh Madrid tidak serta merta akan membuat tim tersebut menjadi loyo.

“Tidak dapat dipungkiri kalau Cristiano Ronaldo adalah seorang pencetak gol yang sangat ulung, dia telah membuktikan itu kepada Madrid selama bertahun-tahun, tidak hanya dengan Madrid, Ronaldo juga telah membuktikan kepada tim lain yang pernah dibelanya.” kata Koke.

“Dengan ada atau tidaknya Ronaldo, saya yakin Madrid tetap adalah tim yang sangat tangguh, dalam tubuh tim mereka terdapat sejumlah pemain yang cukup menjanjikan, kita pantang untuk meremehkan Madrid dalam laga nanti.” singkat Koke. (AK)