Olivier Giroud diberitakan dalam waktu dekat ini akan melanjutkan kariernya di Inter Milan. Sementara Christian Eriksen juga tengah berunding dengan Nerazzurri.
Menurut kabar yang dihembuskan oleh Sky Sports Italia menyebutkan pihak Inter sudah melakukan pertemuan dengan agen Giroud di Italia belum lama ini untuk membahas kesepakatan transfer atas pemain yang berasal dari Prancis tersebut.
Giroud sendiri diberitakan sudah menganggukkan kepala untuk bergabung dengan tim yang dibesut oleh Antonio Conte tersebut.
Segala permintaan yang diajukan Giroud tampaknya semua sudah diamini oleh pihak Inter. Apabila semua berjalan sesuai rencana. Giroud yang kini berusia 33 tahun itu akan mendapat kontrak sampai musim panas tahun 2022 mendatang.
Meski Giroud sudah mencapai kesepakatan personal dengan Inter. Namun Nerazzurri belum mencapai kata sepakat dengan Chelsea mengenai nilai transfer dari sang pemain.
Chelsea sebelumnya mematok nilai transfer sebesar 8 sampai 10 juta euro bagi tim yang ingin mendapatkan tanda tangan Giroud. Sementara Inter merasa keberatan dengan nilai jual tersebut. Mereka berharap The Blues bisa menurunkan sedikit nilai transfer tersebut.
Sebenarnya Giroud sendiri sudah berstatus pemain bebas transfer pada akhir musim ini karena kontraknya sudah habis. Akan tetapi Inter ingin segera mendatangkan sang pemain pada bursa transfer musim dingin Januari ini karena mereka membutuhkan seorang pemain depan yang cukup berkualitas.
Pada paruh pertama musim ini. Conte mengalami kesulitan untuk melakukan rotasi pemain depan dimana Lautaro Martinez dan Romelu Lukaku tidak banyak mendapat istirahat, Kedua bomber ini terus dimainkan karena penyerang lain seperti Alexis Sanchez masih harus menepi karena bermasalah dengan cedera hamstring dan belum tahu kapan baru bisa bermain kembali.
Sementara Inter masih berpeluang untuk mengakhiri musim ini dengan treble winner. Usai hampa gelar juara pada tahun 2011 lalu membuat Conte ingin menambah kekuatan di lini depannya agar bisa bersaing ketat dengan tim besar lainnya seperti Juventus di kancah Liga Italia.
Tidak hanya Giroud. Inter juga ingin mendatangkan gelandang serang Tottenham Hotspur yakni Christian Eriksen. Agen pemain yang berasal dari Denmark ini dikabarkan juga sudah tiba di Italia untuk membahas potensi transfer dari kliennya tersebut.
Namun untuk Eriksen. Nerazzurri tidak mau terlalu gegabah untuk membawanya ke Giuseppe Meazza. Mereka masih sabar untuk menunggu sampai akhir musim ini ketika kontraknya habis sehingga Inter tidak perlu mengeluarkan dana untuk mendapatkan jasanya.
Kontrak kerja Eriksen bersama The Lilywhites akan kelar pada akhir musim ini. Sang pemain mempunyai hak untuk melakukan negosiasi dengan tim peminatnya pada bulan Januari ini.
Eriksen sudah kepingin sekali angkat kaki dari Spurs karena dia ingin mencari suasana dan tantangan baru dalam karier sepakbolanya. Dia ingin bergabung dengan tim yang peluang meraih gelar juara cukup besar. Sang pemain juga diminati oleh Real Madrid. (AK)