“Hiddink Mempunyai Segalanya Besut Chelsea” | Piala Dunia 2014

Guus Hiddink dinilai merupakan pilihan yang paling serasi untuk melatih Chelsea karena sang pelatih mempunyai banyak pengalaman serta berkarisma.

Guus Hiddink ditunjuk sebagai pelatih ekstrim Chelsea sampai akhir musim untuk menggantikan Jose Mourinho yang sudah di lengserkan terkait hasil buruk yang di capai selama ini.

Bukan kali pertama bagi Guus Hiddink untuk melatih Chelsea karena pada musim 2008/09, pelatih asal Belanda ini dipilih untun tangani The Blues gantikan Luiz Felipe Scolari yang dipecat.

Bersama Chelsea hanya setengah musim tersebut, Guus Hiddink berhasil membawa timnya meraih gelar juara FA.

Atas konstribusi yang diberikan oleh Guus Hiddink kepada Chelsea membuat sosok sang pelatih selalu mendapat respek lebih dari pendukung The Blues.

Saat itu para pendukung Chelsea sudah mensuarakan kepada pemilik The Blues yakni Roman Abramovich agar memberi Guus Hiddink kontrak permanen.

Namun Guus Hiddink menolaknya karena dirinya masih ingin menjalankan pekerjaan pelatihnya untuk menangani timnas Rusia saat itu.

“Pihak Chelsea sudah mengambil keputusan yang paling tepat dengan memilih Guus Hiddink untuk melatih Willian dan kawan-kawan, dia adalah pelatih yang sarat pengalaman serta mempunyai karisma.” kata Paul Clement yang pernah menjadi staff pelatih Chelsea saat The Blues masih ditangani oleh Guus Hiddink dan Jose Mourinho.

“Di waktu pertamaku mengemban tugas sebagai staff pelatih Chelsea untuk membantu Guus Hiddink, saya sudah menilai kalau saya sudah bekerja sama dengan pelatih hebat, dia sosok yang paling berpengalaman serta mempunyai sejuta taktik yang mantap, dia juga mempunyai kemampuan bahasa yang luar biasa.” lanjut Paul Clement.

“Saya percaya sekali kalau Chelsea pasti akan dibuatnya bangkit kembali dan menduduki tempat yang lebih baik, dia pelatih yang tidak ada duanya di dunia sepakbola, dia mempunyai segalanya, dia akan memovitasi pemain untuk segera menemukan penampilan terbaik, saya ingin segera melihat pekerjaannya, Chelsea tidak bakalan kena degradasi ditangan Guus Hiddink, selamat bekerja Hiddink.” tutup Paul Clement.

Chelsea saat ini duduk di peringkat 15 dengan mengumpulkan 18 poin dari 17 pertandingan yang sudah dijalankan. (AK)