Jerman Diyakini Bisa Pertahankan Gelar Piala Dunia | Piala Dunia 2018

Jerman melaju ke putaran final Piala Dunia 2018 dengan menjanjikan. Mereka diyakini bisa mengulangi prestasi tahun 2014 lalu saat meraih gelar Piala Dunia.

Jerman membukukan catatan baru dalam kualifikasi Piala Dunia 2018 dimana mereka melalui sepuluh laga di babak kualifikasi dengan meraih hasil kemenangan.

Dari periode sepuluh laga tersebut. Jerman juga tampil sangat produktif dengan membukukan 43 gol dan hanya kemasukan empat gol. Ini membuktikan Jerman mempunyai barisan lini depan yang sangat tajam serta mempunyai barisan pertahanan yang sangat kokoh.

Legenda sepakbola Borussia Dortmund yakni Karl-Heinz Riedle yang kali ini melawat ke Indonesia tepatnya ke Jakarta untuk melakukan urusan pribadi menilai Jerman mempunyai kesempatan besar untuk mengulangi prestasi yang mereka bikin pada Piala Dunia 2014 lalu yang dimana saat itu Brazil bertindak sebagai tuan rumah.

Jerman berhasil mengalahkan Argentina dengan skor tipis 1-0 di partai puncak dan meraih gelar juara Piala Dunia 2014.

“Jerman tampil bagus di Piala Dunia 2014 Brazil dan berhasil menyabet gelar juara dan terhitung dari saat itu penampilan Jerman kian tahun kian membaik, tahun ini pencapaian mereka malah sangat baik sekali karena dalam sepuluh pertandingan di babak kualifikasi, mereka selalu menyapu bersih kemenangan, kekuatan tim tersebut kian merata dan semakin kuat, Joachim Loew telah melakukan tugasnya dengan baik.” kata Karl-Heinz Riedle kepada para kuli tinta yang mewawancarainya.

“Apabila performa dari Jerman bisa terus terjaga, saya yakin sekali mereka akan bisa mengulangi kejayaan seperti tahun 2014 lalu atau paling tidak bisa menembus babak empat besar dalam turnamen di Rusia tahun depan.” sambungnya.

“Mereka mempunyai materi tim yang sangat bagus serta ditambah lagi dengan sejumlah pemain muda yang cukup bertalenta, sampai sejauh ini mereka sudah melakukan tugasnya dengan baik, saya ikut senang melihatnya.” lanjutnya.

Namun untuk meraih gelar juara Piala Dunia secara beruntun sampai sejauh ini belum ada yang bisa melakukannya kecuali Brazil pernah menyabetnya di tahun 1958 dan 1962.

“Setelah Brazil, tidak ada tim lain lagi yang bisa meraih gelar Piala Dunia selama dua edisi, namun saya tidak percaya dengan yang namanya kutukan, kita harus yakin dan percaya diri, saya akan doakan Jerman bisa melakukannya.” tutup Karl-Heinz Riedle. (AK)