Juventus tampil impresif saat menjamu Lecce dalam lanjutan Liga Italia. Bianconeri mencukur lawannya 4-0. Cristiano Ronaldo bikin dua assist dan satu gol.
Dalam pertandingan yang dipentaskan di Allianz Stadium pada Sabtu (27/06/20) dini hari. Juventus menutup babak pertama dengan kedudukan imbang tanpa gol. Padahal Lecce sudah bermain dengan sepuluh pemain setelah Fabio Lucioni harus dikeluarkan dari lapangan hijau usai mendapat kartu merah.
Usai gagal mencetak gol di babak pertama, Juventus langsung tampil menggila selepas pergantian babak, Tuan rumah akhirnya bisa memecah kebuntuan lewat gol Paulo Dybala. Kemudian lahir gol kedua melalui Ronaldo yang dibuat melalui titik penalty dan Gonzalo Higuain serta Matthijs de Ligt.
Atas kemenangan ini, Juventus masih berdiri tegak dalam klasemen sementara dengan koleksi 69 poin hasil 28 kali main. Bianconeri masih unggul tujuh poin dari Lazio yang bercokol di urutan dua dari 28 kali main.
Jalannya Laga
Juventus mendapat cobaan yang cukup berat karena Lecce bermain cukup merepotkan pada menit-menit awal.
Babak pertama berjalan tiga menit, Lecce sudah menghadirkan ancaman melalui Andrea Rispoli. Sayang sepakan kerasnya dari jarak dekat masih melenceng dari sasaran.
Peluang buat Lecce kembali datang pada menit 15. Kali ini melalui Marco Mancosu. Namun tembakannya masih bisa digagalkan oleh kiper Juventus, Wojciech Szczesny.
Juventus memberi respon empat menit berselang lewat Adrien Rabiot. Namun sepakan kerasnya dari luar kotak masih bisa di amankan kiper Lecce, Gabriel Vasconcelos.
Tim tamu harus bermain dengan defisit satu pemain terhitung pada menit 30 setelah Fabio Lucioni mendapat kartu merah usai melakukan pelanggaran keras kepada Rodrigo Bentancur.
Meski unggul jumlah pemain, namun Juventus gagal memanfaatkan kesempatan ini dengan baik untuk mencuri gol. Hingga turun minum, skor masih imbang 0-0.
Juventus kembali tampil menekan di babak kedua. Pada menit 53. tuan rumah akhirnya bisa memecah kebuntuan melalui gol Paulo Dybala usai meneruskan umpan sodoran Ronaldo. Skor 1-0 untuk The Old Lady.
Keunggulan satu gol membuat Juventus kian bernafsu dalam memberikan tekanan ke jantung pertahanan Lecce.
Juventus mendapat hadiah penalty pada menit 62 setelah Luca Rossettini melakukan pelanggaran terhadap Ronaldo dalam kotak. CR7 sendiri yang tampil sebagai algojo berhasil melakukan tugasnya dengan baik. Skor menjadi 2-0.
Ronaldo mendapat kesempatan membuat gol keduanya berselang enam menit kemudian, tapi tandukannya ke arah gawang bisa digagalkan Gabriel.
Gabriel kembali melakukan penyelamatan yang cukup gemilang dengan menggagalkan tembakan Aaron Ramsey pada menit 74.
Juventus meninggalkan tim tamu dengan skor 3-0 pada menit 83. Kali ini pencetak golnya adalah Gonzalo Higuain yang mendapat assist Ronaldo.
Berselang dua menit, Juventus kembali membuat Gabriel memungut bola dalam gawangnya untuk yang keempat kali melalui gol Matthijs de Ligt yang memanfaatkan umpan pemberian Douglas Costa. Skor lagi-lagu berubah menjadi 4-0.
Juventus terus tampil menekan dalam sisa waktu, Tapi mereka sudah gagal untuk mencetak gol tambahan. Hingga laga selesai, skor bertahan 4-0 untuk pasukan Maurizio Sarri. (AK)
Susunan Pemain:
Juventus: Szczesny, De Ligt, Cuadrado, Matuidi, Bonucci, Bentancur (Ramsey 68), Rabiot (Costa 52), Pjanic, Dybala (Higuain 78), Bernardeschi (Muratore 78), Ronaldo
Lecce: Gabriel, Lucioni, Donati, Rispoli, Paz, Shakhov, Tachtsidis, Mancosu (Barak 72), Falco (Babacar 62), Vera (Calderoni 78), Petriccione (Rossettini 46)