Leicester Bantai West Ham 4-1 | Piala Eropa 2020

Leicester City akhirnya bangkit kembali dalam jalur kemenangan di Liga Inggris. Menjamu West Ham United di pekan ke-24. The Foxes bantai The Hammers 4-1.

Dalam pertandingan yang dimainkan di King Power Stadium pada Kamis (23/01/20) dini hari. Leicester yang bermain di depan publiknya tidak ampun melibas West Ham 4-1. Adapun gol dari The Foxes disumbangkan oleh Ayoze Perez (dua gol), Harvey Barnes dan Ricardo Pereira.

Atas kemenangan ini, maka Leicester berhasil kembali dalam jalur positif setelah dalam dua laga terakhir tim yang dbesut oleh Brendan Rodgers ini hampa kemenangan dengan catatan dua kali kalah.

Dengan tambahan tiga angka ini, Leicester kini menempati posisi tiga dalam klasemen sementara Liga Inggris dengan koleksi 48 poin dari 24 kali main. The Foxes masih terpaut tiga angka dari Manchester City yang berada di urutan dua. Mereka unggul delapan angka dari Chelsea yang menghuni peringkat empat. Sementara West Ham masih tetap berada di urutan 17 dengan poin 23. Mereka mempunyai nilai sama dengan Bournemouth dan Watford yang berada di zona merah degradasi. Namun The Hammers masih mempunyai satu laga sisa belum dimainkan.

Jalannya Laga

Leicester yang mengusung misi untuk kembali dalam jalur kemenangan langsung tancap gas menyerang begitu pertandingan dimulai. Namun upaya tuan rumah untuk membuat gol selalu gagal karena pertahanan dari West Ham cukup solid.

Leicester harus menunggu sampai menit 24 baru bisa memecah kebuntuan lewat gol Harvey Barnes setelah memanfaatkan umpan silang yang dilepaskan oleh Ricardo Pereira dari sektor kanan. Skor 1-0 untuk The Foxes.

Keunggulan satu gol membuat Leicester kian bersemangat dalam memberikan tekanan. Mereka tidak membiarkan pemain West Ham untuk menciptakan peluang bersih.

Meski masih memegang kemudi permainan. Namun Leicester masih belum bisa berhasil mengandakan keunggulan.

Upaya tuan rumah untuk mengandakan keunggulan akhirnya terpenuhi pada penghujung babak pertama melalui gol Ricardo Pereira yang memanfaatkan umpan sodoran Barnes. Skor menjadi 2-0 untuk Leicester dan bertahan hingga turun minum.

Selepas dari ruang ganti, Leicester kembali tampil agresif. Namun mereka mendapat perlawanan yang cukup ketat dari West Ham yang ingin mencetak gol balasan.

West Ham mendapat hadiah penalty pada menit 50 setelah kiper Leicester, Kasper Schmeichel menjatuhkan pemain tim tamu dalam kotak terlarang. Mark Noble yang ditunjuk sebagai algojo berhasil melaksanakan tugasnya dengan baik. Skor menjadi 2-1.

Tersentak oleh gol balasan dari West Ham membuat Leicester kembali menaikkan tempo serangan. Tapi mereka masih mengalami kendala untuk mencetak gol tambahan karena peluang yang didapat selalu diamankan oleh kiper The Hammers, Darren Randolph.

Ketka laga memasuki menit 81. Leicester gantian yang mendapat hadiah penalty setelah Angelo Ogbonna melakukan pelanggaran terhadap Kelechi Iheanacho dalam kotak. Ayoze Perez yang ditampuk sebagai penendang melakukan kewajibannya dengan sukses. Skor berubah menjadi 3-1 untuk tuan rumah.

Berselang tujuh menit kedepan, Leicester kembali meninggalkan West Ham dengan skor 4-1 melalui gol kedua Ayoze Perez setelah meneruskan umpan crossing Iheanacho. Kemudian mantan penyerang Newcastle United ini melepaskan sepakan keras dari tengah kotak penalty yang tidak bisa diselamatkan oleh Randolph. Tuan rumah terus menekan dalam sisa waktu. Tapi mereka selalu gagal untuk membuat gol kelima. Hingga laga usai, skor bertahan 4-1 untuk kemenangan Si Rubah.

Hasil Liga Inggris lainnya yang dimainkan di waktu bersamaan. Tottenham Hotspur menang tipis 2-1 atas Norwich City. Sementara Manchester United yang bermain di kandang sendiri malah keok 0-2 atas Burnley. (AK)