AC Milan memastikan diri lolos ke semifinal Coppa Italia usai menyingkirkan Torino. Kepastian ini didapat usai mengalahkan Torino 4-2 melalui perpanjangan waktu.
Dalam babak perempatfinal Coppa Italia yang digelar di markas Milan di San Siro pada Rabu (29/01/20) dini hari, Milan yang bertindak sebagai tuan rumah unggul terlebih dahulu melalui Giacomo Bonaventura. Namun Torino bisa membuat laga berjalan imbang lewat Gleison Bremer. Skor imbang ini bertahan hingga turun minum.
Selepas dari ruang ganti, Torino malah bisa berbalik unggul lewat gol kedua Bremer. Namun Milan berhasil menyamakan kedudukan menjadi 2-2 di akhir laga melalui Hakan Calhanoglu dan memaksa laga harus dilanjutkan melalui tambahan waktu.
Di babak tambahan waktu, Milan mampu melesatkan dua gol via Calhanoglu dan Zlatan Ibrahimovic. Hingga kelarnya laga, Milan menang 4-2.
Dengan kemenangan ini, Milan melenggang masuk ke dalam babak semifinal Coppa Italia. Di babak empat besar nanti, Rossoneri akan menghadapi Juventus yang terlebih dahulu lolos usai mengalahkan AS Roma 3-1.
Jalannya Laga
Milan langsung bermain menekan sedari pertandingan dimulai. Gencarnya serangan yang dibangun oleh tuan rumah akhirnya membuahkan gol pada menit 12 melalui Giacomo Bonaventura yang meneruskan umpan Ante Rebic. Skor 1-0 untuk tuan rumah.
Keunggulan satu gol membuat Milan semakin bermain dengan ofensif. Pada menit 25, Milan mendapat kesempatan untuk mengandakan keunggulan lewat Samu Castillejo. Namun sepakannya masih melenceng.
Terlalu bernafsu menyerang membuat lini belakang Milan menjadi sedikit terbuka sehingga Torino bisa menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit 34 melalui Gleison Bremer melalui skema serangan balik cepat usai berkerja sama one two dengan Simone Verdii.
Usai laga berjalan imbang, Milan kembali bermain dengan ngotot untuk memburu gol kedua. Akan tetapi solidnya lini belakang Torino membuat upaya tuan rumah untuk mencetak gol selalu gagal. Skor 1-1 bertahan hingga turun minum.
Milan kembali melanjutkan permainan menyerang di babak kedua. Milan menebar ancaman terlebih dahulu lewat Rade Krunic. Tapi tembakannya masih melebar.
Untuk menambah daya gedor, Stefano Pioli selaku pelatih Milan menarik keluar Krzysztof Piatek pada menit 65 dan mengantikannya dengan Zlatan Ibrahimovic.
Alih-alih untuk mencetak gol untuk berbalik unggul, gawang Milan yang dikawal oleh Gianluigi Donnarumma kembali harus kebobolan pada menit 71 melalui gol kedua Bremer setelah memanfaatkan umpan crossing Ola Aina. Skor 2-1 untuk Torino.
Terttinggal satu gol membuat Milan semakin bernafsu dalam memberikan tekanan. Upaya tuan rumah untuk menyamakan kedudukan baru bisa tercapai pada penghujung laga melalui Hakan Calhanoglu yang meneruskan umpan Samu Castillejo. Skor menjadi 2-2 dan bertahan hingga laga tuntas. Untuk mencari pemenang, laga dilanjutkan melalui babak tambahan.
Di babak tambahan pertama, Milan mendapat kesempatan untuk berbalik unggul melalui Theo Hernandez. Sayang sepakannya ke arah gawang bisa diredam kiper Torino, Salvatore Sirigu.
Milan harus menunggu di babak tambahan kedua baru bisa berbalik unggul 3-2 melalui gol kedua Calhanoglu usai meneruskan assist pemberian Franck Kessie.
Tuan rumah kembali meninggalkan lawannya dengan skor 4-2 pada menit 109. Kali ini yang membuat namanya terpampang di papan skor adalah Zlatan Ibrahimovic setelah menyambut umpan crossing Kessie.
Torino berusaha bermain menekan untuk mencari gol balasan. Namun Milan sudah merapatkan pertahanan mereka sehingga membuat tim tamu mengalami kesulitan untuk mencetak gol, Hingga tuntasnya pertandingan, skor tetap bertahan 4-2 untuk kemenangan Milan dan Rossoneri pun berpijak ke babak empat besar Coppa Italia. (AK)