Modric Bakal Pindah Klub Baru | Piala Eropa 2020

Gelandang Los Blancos, Luka Modric, di beritakan sudah menolak tawaran kontrak anyar yang di sodorkan oleh manajemen klub.

Kontrak kerja gelandang timnas Kroasia berumur 33 tahun itu bersama tim yang berkandang di stadion Santiago Bernabeu akan segera berakhir pada musim panas tahun 2020 mendatang, petinggi El Real sudah menawarkan perpanjangan hubungan kerja sama tapi sepertinya Modric tidak bersedia lagi untuk terus memakai kostum Madrid begitu masa kerjanya selesai nanti.

Modric yang sudah putuskan belum ingin gantung sepatu dalam waktu dekat ini, sepertinya sudah punya rencana untuk pindah klub baru begitu masa kerjanya di stadion Santiago Bernabeu selesai pada tahun 2020, memang pada musim panas lalu Modric di beritakan sangat ingin melanjutkan karirnya bermain dengan klub Seri-A yang berkandang di stadion Giuseppe Meazza, Inter Milan.

Pada jendela transfer di bulan agustus lalu menurut pernyataan yang di ungkapkan oleh agen Luka Modric yang bernama Marko Naletilic, yang menyatakan jika kliennya yang sudah berumur 33 tahun itu masih ingin gabung dengan tim baru begitu masa kerjanya bersama Los Blancos selesai pada dua tahun mendatang, klub yang ingin di tuju adalah Nerazzurri.

Klub papan atas Italia itu pada saat ini sudah di huni oleh tiga orang pemain yang juga berasal dari negara yang sama dengan Modric, Kroasia, yaitu gelandang serang Ivan Perisic, pemain sayap kanan Sime Vrsaljko,  dan gelandang bertahan Marcelo Brozovic, semua pemain Kroasia ini jadi aktor penting atas kesuksesan Kroasia melaju hingga partai final di ajang World Cup 2018 lalu.

Pelatih Nerazzurri dari Italia yang terkenal dengan rambut botaknya, Luciano Spalletti, berkata dirinya akan menyambut dengan tangan terbuka jika Modric bersedia pindah ke stadion Giusepe Meazza pada bursa transfer nanti, beliau yakin dengan taktik yang di terapkan di atas lapangan selama ini akan membuat Modric bisa ikut ambil bagian dalam skuadnya pada musim depan.

Seandainya Modric jadi gabung dengan Inter Milan pada musim panas tahun depan, maka gelandang dari Kroasia berumur 33 tahun itu bisa menjadi rekan duet dengan gelandang sayap Brozovic, kedua pemain ini akan bisa menjadi momok hebat dan akan bisa menakutkan semua lawan yang akan di jumpai, terutama di ajang kejuaraan kasta tertinggi di Italia.

Walaupun tawaran pertama yang di layangkan oleh petinggi El Real kepada Modric sudah mendapat penolakkan dari pemain yang bersangkutan, tapi klub yang di latih oleh Santiago Solari itu sepertinya belum menyerah dan coba membujuk gelandang berumur 33 tahun itu supaya bersedia meneken kontrak anyar yang sudah di siapkan dari musim panas lalu.

Manajemen Real Madrid di beritakan masih ingin pertahankan gelandang dari Kroasia itu karena masih butuh pengalaman hebat dari Modric, selain bisa untuk membuat sejumlah pemain muda tampil sebagus mungkin di atas lapangan karena Modric sudah jadi panutan dari pemain junior El Real, Modric juga berhasil berikan kontribusi yang gede kepada klub selama ini.

Modric yang pada bulan lalu baru saja terpilih sebagai pemain terbaik di dunia versi FIFA, Ballon d’Or tahun 2018, di mana keberhasilan Modric dapatkan gelar itu sekaligus mengakhiri dominasi kehebatan dua orang pemain terbaik dalam 10 tahun belakangan ini, yaitu Messi dan CR7, hal ini yang membuat petinggi Madrid ngotot ingin terus bekerja sama dengan Modric untuk beberapa tahun lagi.

Nah sementara di ajang Liga Inggris, klub yang saat ini duduk di puncak klasemen, yaitu tim yang di latih oleh Jurgen Klopp, Liverpool, akan mendapat tantangan besar pada akhir minggu besok, yaitu harus berjumpa dengan klub yang di asuh oleh Unai Emery, Arsenal, di mana laga big match ini akan di mainkan di kandang Si Merah, stadion Anfield.

Walaupun tim didikan Jurgen Klopp itu unggul cukup jauh dari The Gunners, di mana kedua tim ini punya jarak yang cukup jauh mencapai 13 poin, Liverpool di peringkat pertama dan Meriam London di peringkat ke 5, The Reds di pastikan tidak akan begitu gampang untuk mengalahkan The Gunners begitu saja pada laga hari minggu nanti.

Hal ini karena tim yang bermarkas di Emirates stadion itu punya semangat dan motivasi sangat tinggi untuk bisa berada di papan atas, tepatnya mengincar peringkat 4 besar di ajang kejuaraan kasta tertinggi di Inggris pada musim ini, pelatih Unai Emery sangat fokus saat berjumpa dengan Liverpool karena lawan punya perfoma hebat dan sudah terbukti pada musim ini.

Pelatih Si Merah dari Jerman berumur 51 tahun, Jurgen Klopp, sudah pasti akan menurunkan pemain bintangnya dari Mesir yang sedang on fire dalam beberapa laga belakangan ini, yaitu striker hebat yang bernama Mohamed Salah, striker berumur 25 tahun itu sangat di butuhkan untuk bisa membobol gawang Meriam London di ajang Premier League pada besok malam. (kk)