Gagal Dapatkan Suarez, Juventus Alih ke Giroud | Piala Eropa 2021

Juventus masih belum menyerah untuk mendapatkan penyerang tengah yang baru musim panas ini. Kini Bianconeri tengah membidik Moise Kean dan Olivier Giroud.

Sebelum membidik Giroud dan Kean. Juventus sebenarnya mempunyai keinginan terlebih dahulu mendatangkan penyerang Barcelona asal Uruguay yakni Luis Suarez.

Namun karena Suarez masih belum mengambil keputusan untuk mengakhiri kontraknya lebih cepat dengan pihak Barcelona. Juventus memilih untuk mundur dari perburuan pemain tersebut.

Apabila Suarez bisa segera mengakhiri kontraknya dengan Los Cules, maka Juventus akan mendapat keuntungan karena mereka tidak perlu mengeluarkan biaya sedikitpun membawa sang pemain ke Turin karena saat itu sudah berstatus pemain bebas transfer.

Untuk pindah ke Juventus juga merupakan hal yang cukup rumit bagi Suarez karena dia harus mengurus terlebih dahulu paspor Italia karena slot untuk pemain non uni eropa sudah habis.

Bukan hanya Juventus saja yang ingin memboyong Suarez. Saat ini ada satu klub dari Liga Spanyol juga memburu sang pemain yakni Atletico Madrid.

Masuknya Atletico serta kasus yang tengah menimpa Suarez membuat Juventus kini berpaling untuk mendapatkan bomber lainnya seperti Giroud dan Kean.

Juventus kabarnya sudah semakin dekat untuk mendapatkan tanda tangan Giroud karena mereka sudah menjalin kesepakatan harga dengan Chelsea selaku pemilik Giroud.

Giroud diyakini tidak akan merasa keberatan untuk gabung Juventus mengingat kesempatan dirinya untuk bermain secara reguler di Chelsea akan semakin berat setelah The Blues telah mendatangkan bomber andalan RB Leipzig, Timo Werner.

Untuk mendapatkan Giroud dari Chelsea, Juventus kabarnya akan menebus pemain asal Prancis ini dengan nilai transfer sebesarĀ 5 juta Euro. Kontrak Giroud bersama Chelsea hanya menyisakan satu tahun lagi akan habis dan Juventus siap membayar gajinya.

Andai bisa dapatkan Giroud, maka Juventus akan memberinya gaji sebesarĀ 4,5 juta Euro setiap musimnya. Sementara gaji Suarez kabarnya mencapaiĀ 10 juta Euro setiap musim. Berbeda cukup jauh bukan?

Tidak hanya Giroud, Juventus juga mengincar penyerang Everton, Moise Kean. Sang pemain masih sulit untuk menembus masuk starting eleven The Toffees musim lalu. Dia memang dilibatkan bermain sebanyak 29 pertandingan di pentas Liga Inggris dan mencetak dua gol, namun kebanyakan laga dimulai dari bangku cadangan.

Namun upaya Juventus untuk mendatangkan Kean terbilang cukup pelik karena Everton hanya akan menjual sang pemain dan tidak berniat untuk meminjamkan.(AK)