Italia Tanpa Tiga Pilar Penting Lawan Armenia | Piala Eropa 2020

Pelatih timnas Italia, Roberto Mancini menilai timnya berada dalam posisi kurang bagus saat hadapi Armenia karena tiga pilar penting Gli Azzurri tidak bermain.

Italia akan melawat ke markas Armenia dalam lanjutan kualifikasi Piala Eropa 2020 yang akan diselenggarakan di Vazgen Sargsyan Republican Stadium pada Kamis (05/09/19) malam nanti.

Dalam laga nanti, Italia sudah dipastikan tidak akan bisa memainkan Mattia de Sciglio, Giorgio Chiellini dan Lorenzo Insigne.

Ketiga pemain yang disebutkan di atas tadi sebenarnya dimasukkan dalam skuad Gli Azurri kala menghadapi Armenia malam nanti, Tapi mereka bertiga dengan terpaksa harus dicoret karena mengalami cedera.

Kehilangan pemain ini tentu akan membuat pusing Mancini. Pasalnya mantan pelatih Manchester City yang kini berusia 54 tahun itu harus segera mencari solusi untuk mencari pemain lain gantikan posisi De Siglio, Chiellini dan Insigne.

Situasi tersebut tidak banyak akan mengganggu kesolidan dalam tubuh timnas. Pasalnya Italia juga sudah lama tidak bermain dalam lapangan hijau. Kali terakhir Gli Azurri bermain saat menghadapi Bosnia Herzegovina pada bulan Juni lalu dalam laga yang dimenangkan oleh Italia dengan skor tipis 2-1.

“Saya pikir sudah lumrah akan ada pemain yang mengalami cedera di awal musim dimana ketika kita dihadapkan dengan laga yang cukup penting serta tanpa menjalani latihan dengan teratur, kini kami kembali akan kehilangan tiga pemain penting dalam tubuh tim, maka ini akan semakin berat, saya sangat sayangkan hal ini bisa terjadi kepada tim kami.” cetus Roberto Mancini.

“Saya berharap kita bisa meneruskan apa yang kita peroleh saat menang atas Bosnia, namun ini sudah berlangsung cukup lama, saya akan segera mencari solusi yang terbaik kepada tim di laga nanti.” sambung Mancini.

Kehilangan tiga pemain yang selalu menghadirkan perbedaan dalam lapangan permainan memang sangat sulit untuk diterima. Akan tetapi kita harus tetap menyongsong laga hadapi Armenia dengan semangat tinggi.

“Kita tidak boleh menyerah sebelum laga habis, saya yakin pemain yang tersisa dalam tubuh tim bisa meraih hasil positif dalam laga nanti.” demikian Mancini. (AK)