Kosta Rika Tidak Takut The Orange | Piala Dunia 2014

Keylor Navas berkata timnya tidak takut menghadapi Belanda di delapan besar.

Pernyataan itu di lontarkan oleh kiper tim nasiona Kosta Rika itu menjelang pertemuan dengan tim asuhan Louis van Gaal di babak delapan besar di ajang kompetisi besar empat tahunan yang sedang di gelar di Brasil saat ini, yakni ajang Piala Dunia 2014, di mana laga itu akan di gelar di stadion Arena Fonte Nova, dua hari mendatang.

Memang banyak pengamat sepak bola yang menilai jika Kosta Rika pasti sudah mendapatkan rasa lelah yang cukup besar saat berhadapan dengan Yunani beberapa hari yang lalu, di mana Kosta Rika harus melalui laga yang panjang dan melelahkan hingga adu tos tosan babak penalti baru bisa memutuskan untuk melangkah ke babak perempat final di ajang World Cup 2014 ini.

Tapi bagi kiper yang menjadi pahlawan bagi negaranya atas keberhasilan mengalahkan Yunani dua hari yang lalu, Keylor Navas, berkata jika semua rekan-rekannya telah mempersiapkan diri secara sempurna guna melawan Robin van Persie dkk di atas lapangan rumput di laga babak delapan besar nanti.

Navas berjanji dia dan semua rekan-rekannya akan bekerja sangat keras untuk bisa membuat kejutan dengan mengalahkan timnas The Oranje guna membuktikan kepada dunia luar jika Kosta Rika juga perlu di perhitungkan di atas lapangan rumput, dan jangan hanya di kirain jadi anak bawang doang di ajang kompetisi besar ini.

“Keberhasilan kami melangkah hingga babak perempat final tentu merupakan sebuah prestasi tinggi bagi negara kami di ajang kompetisi sebesar World Cup ini, tentu kami semua akan bekerja keras untuk bisa melangkah sejauh mungkin, kami tentu mempunyai optimisme saat melawan tim asuhan Louis van Gaal dua hari mendatang.” ungkap Navas.

“Tidak ada istilah kalah sebelum berperang, kami semua tidak akan takut dengan nama besar Belanda yang selalu meraih prestasi tinggi di ajang turnamen besar, kami tidak akan takut dengan tampil tanpa beban di atas lapangan rumput, sehingga kami mampu tampil dalam perfoma terbaik saat melawan mereka.” lanjut Navas. (kk)