Madrid Juara Piala Dunia Antar Klub | Piala Dunia 2018

Real Madrid keluar sebagai juara Piala Dunia Antar Klub 2016 ini setelah dibabak final mengalahkan Kashima Antlers dengan skor 4-2 pada masa tambahan waktu.

Duel kedua tim ini dilangsungkan di International Stadium Yokohama, Minggu (18/12/2016). Sejak pertandingan dimulai, Real Madrid langsung bermain ganas dan tidak hentinya memberikan tekanan kepada tim dari Jepang tersebut.

Laga babak pertama memasuki menit kedelapan, Real Madrid membuka keunggulan 1-0 melalui Karim Benzema. Gol ini bermula dari tembakan yang dilepaskan oleh Luka Modric. Namun bola bisa ditepis penjaga gawang Kashima Antlers, Hitoshi Sogahata dan bola rebound jatuh ke kaki Benzema dan tanpa kesulitan membobol gawangnya.

Kashima Antlers meresponnya satu menit kemudian melalui upaya yang didapat oleh Mitsuo Ogasawara. Namun tembakannya masih melebar.

Real Madrid juga tidak menurunkan tensi serangan dan beberapa kali mendapat kesempatan untuk menambah keunggulan. Namun selalu gagal membuahkan hasil.

Luka Modric mendapat kans untuk membawa Madrid menjauh di menit 37, sayang sepakannya masih bisa digagalkan Sogahata.

Menjelang pertandingan berakhir, Kashima Antlers mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat gol Gaku Shibasaki. Skor imbang ini bertahan hingga turun minum.

Laga babak kedua berjalan tujuh menit, Kashima Antlers berbalik unggul 2-1 dan lagi-lagi lewat gol dari Gaku Shibasaki.

Pada menit 60, Madrid mendapat hadiah penalty setelah Shuto Yamamoto melakukan pelanggaran terhadap Lucas Vasquez dalam kotak.

Cristiano Ronaldo yang dipercayakan sebagai algojo melaksanakan pekerjaannya dengan manis dan membawa Real Madrid imbang 2-2.

Cristiano Ronaldo sempat menjebol gawang Sogahata pada menit 73. Akan tetapi gol tersebut dianulir karena dianggap sudah offside.

Hingga laga berakhir, skor tetap sama kuat 2-2. Untuk mencari pemenang maka laga dilanjutkan dengan masa tambahan waktu.

Di masa extra time, Ronaldo membawa Real Madrid unggul di menit 97 dan membawa Los Blancos untuk sementara unggul 3-2.

Berselang lima menit, Kashima Antlers nyaris bisa merobek gawang Keylor Navas andai tandukan Yuma Suzuki tidak menerpa mistar gawang.

Cristiano Ronaldo melengkapi gol ketiganya di menit 104 setelah meneruskan umpan dari Toni Kross, Skor menjadi 4-2 untuk Real Madrid dan bertahan hingga selesai laga. (AK)