Milan Benamkan Sampdoria 4-1 | Piala Eropa 2021

AC Milan meraih hasil kemenangan cukup menyakinkan saat melawat ke markas Sampdoria dalam lanjutan Liga Italia. Rossoneri benamkan tuan rumah dengan skor 4-1.

Dalam laga yang dimainkan di Stadio Luigi Ferraris pada Kamis (30/07/20) dini hari, Milan yang datang bertamu langsung tancap gas menekan pada menit-menit awal.

Babak pertama berjalan empat menit, Milan sudah membuka keunggulan melalui Zlatan Ibrahimovic setelah sundulannya usai memanfaatkan umpan Ante Rebic menjebol gawang Sampdoria yang dikawal oleh Wladimiro Falcone. Tuan rumah unggul 1-0.

Milan semakin kesengsem dalam memberikan tekanan setelah unggul dengan satu gol. Milan mendapat sejumlah kesempatan untuk membuat tambahan gol lewat Ante Rebic dan Theo Hernandez. Tapi upaya keduanya bisa diamankan Falcone.

Sampdoria bukannya tanpa perlawanan. Tuan rumah mendapat peluang untuk menyamakan kedudukan melalui Fabio Depaoli dan Jakub Jankto. Akan tetapi tembakan kedua pemain ini masih melenceng dari target. Hingga babak satu habis, Milan berhasil mempertahankan keunggulan 1-0.

Milan mampu merubah kedudukan menjadi 2-0 pada menit 52 melalui Hakan Calhanoglu usai memanfaatkan umpan crossing yang dilepaskan oleh Ibrahimovic.

Berselang enam menit, Milan kembali meninggalkan tuan rumah dengan skor 3-0 melalui gol kedua Ibrahimovic yang kali ini mendapat umpan pemberian Calhanoglu.

Meski sudah unggul dengan tiga gol, namun Milan masih tampil ganas. Tim arahan Stefano Pioli terus menekan barisan pertahanan Sampdoria. Akan tetapi masih belum membuahkan hasil.

Sampdoria mendapat hadiah penalty pada menit 78 setelah Simon Kjaer melakukan pelanggaran terhadap Andrea Bertolacci dalam kotak terlarang.

Sayang Mehdi Idris gagal menjalankan tugasnya dengan baik karena bola tembakannya masih biisa ditepis kiper Milan, Gianluigi Donnarumma.

Upaya Sampdoria untuk mencetak gol balasan baru bisa tercapai di menit 87 melalui Kristoffer Askildsen yang mendapat umpan Idris. Skor menjadi 1-3.

Namun pada masa injury time, Milan kembali membuat tambahan satu gol, Kali ini yang membuat namanya di papan skor adalah Rafael Leao usai meneruskan umpan Giacomo Bonaventura. Tim tamu pun menutup laga dengan kemenangan 4-1.

Dengan hasil kemenangan ini, Milan berhasil mengunci posisi mereka di peringkat enam dalam klasemen sementara dengan koleksi 63 poin hasil 37 kali main. Rossoneri dipastikan musim depan akan tampil di pentas Liga Europa. Sedangkan Sampdoria menghuni urutan 15 dengan poin 39. (AK)