Pelatih The Lilywhites, Jose Mourinho, meminta manajemen klub untuk tidak melepaskan Dele Alli pada bursa transfer ini.
Memang dalam sebulan belakangan ini banyak sekali rumor yang menyatakan gelandang Hotspur dari Inggris berumur 24 tahun itu akan segera ganti klub baru pada musim panas ini, kondisi ini yang membuat pelatih Hotspur dari Portugal, Jose Mourinho, langsung mengeluarkan komentarnya terkait banyak sekali rumor terkait pemain didikannya itu pada jendela transfer ini.
Ada beberapa klub top Eropa yang di kabarkan sangat berminat untuk dapatkan tanda tangan Dele Alli pada musim panas ini, di antaranya datang dari klub tetangga yang berkandang di stadion Old Trafford, The Red Devils, hingga klub tajir Prancis yang bermarkas di stadion Parc des Princes, PSG, kedua klub raksasa Eropa itu kelihatannya sangat serius ingin berburu tanga tangan Alli pada musim panas ini.
Manajemen PSG sudah mengirimkan Direktur olah raganya untuk segera berunding dengan manajemen The Lilywhites dalam seminggu terakhir ini, di mana petinggi PSG di kabarkan ingin pergunakan tenaga Alli dengan kontrak pinjaman selama satu tahun, tidak di sebutkan berapa mahar yang di layangkan PSG untuk bisa memakai tenaga Alli selama satu tahun.
Pelatih Hotspur dari Portugal berumur 57 tahun yang terkenal dengan julukan The Special One, berkata dirinya tidak ingin kehilangan Alli pada jendela transfer ini, mantan pelatih El Real itu berharap Dele Alli tetap memakai kostum The Lilywhites pada musim 2020-2021, cuma Mourinho juga meminta Alli harus tetap bekerja keras untuk bisa mendapat jatah bermain secara reguler pada musim ini.
“Saya telah memasukkan nama Dele Alli sebagai bagian dari pemain yang saya inginkan pada musim ini, saya cuma meminta Alli harus bersabar karena gelandang dari Inggris berumur 24 tahun itu akan mendapat kesempatan untuk jadi pemain starter, selama dia dapat jatah bermain di atas lapangan, Alli harus buktikan bisa berikan kontribusi maksimal kepada klub, itu saja permintaan sederhana yang saya inginkan.” kata Mourinho.
“Dalam sebuah pertandingan sepak bola, setiap pemain harus mengeluarkan seluruh kemampuan terbaiknya untuk bisa membantu klub meraih hasil kemenangan, tugas saya sebagai seorang pelatih adalah mencermati setiap perfoma pemain dan buat keputusan untuk memasang siapa yang jadi pemain starter dan siapa yang duduk di bench pemain, karena saya punya tanggung jawab gede kepada pemilik klub dan semua fans Hotspur.” lanjut The Special One. (kk)