Nerazzurri Sedang Incar Grujic | Piala Dunia 2014

Petinggi Nerazzurri di beritakan sedang mengincar pemain lini tengah klub dari Serbia, Red Star Belgrade, Grujic, pada bursa transfer mendatang.

Tim yang di arsiteki oleh manajer dari Italia, Roberto Mancini itu memang sudah mengamati perkembangan dari pemain yang berumur 19 tahun itu beberapa waktu sebelumnya, pada musim dingin nanti petinggi Inter Milan di laporkan akan segera mengadakan negosiasi dengan kubu Red Star untuk bisa segera memindahkan Grujic untuk bisa bermain di kompetisi Liga Italia pada paruh musim kedua nanti.

Padahal pada bulan lalu Grujic baru saja di rumorkan akan segera bergabung dengan tim dari Italia lainnya, yakni Chievo Verona, jadi dapat di pastikan manajemen Inter Milan akan berusaha menyalip Chievo untuk bisa mendapatkan tenaga Grujic pada bulan januari nanti.

Menurut berita yang di muat koran Italia pada dua hari lalu, petinggi Red Star sudah merasa senang ada klub raksasa dari Italia yang berminat untuk mendapatkan pemain andalannya, Grujic, tim papan atas dari Serbia itu tidak akan menahan kepergian dari pemain yang berposisi sebagai gelandang itu pada musim dingin nanti, yang penting tim peminat harus berani mengeluarkan dana senilai 5 juta euro.

Selain Grujic, tim yang di asuh oleh Roberto Mancini itu juga di rumorkan ingin mendapatkan tanda tangan dari pemain lini tengah yang bermain di kompetisi MLS, tepatnya pemain lini tengah New York City yang berumur 34 tahun, Andrea Pirlo. cuma pemain kawakan dari Italia itu tidak ingin mengkhianati Juventus yang pernah di belanya selama empat tahun dan akan menolak tawaran dari Inter Milan.

Klub yang di modali oleh warga negara Indonesia, Erick Thohir, memang mempunyai banyak pemain yang akan di ajak gabung ke Giuseppe Meazza pada musim dingin nanti, pemain bertahan yang saat ini bermain di Liga Belgia, Club Brugge yang berumur 28 tahun, Thomas Meunier, juga termasuk salah satu pemain yang di inginkan oleh pelatih Roberto Mancini untuk bisa memperkuat armadanya. (kk)