Arsenal masih terus beradaptasi dengan gaya permainan MIkel Arteta. Satu hal vital diyakini bisa tingkatkan performa The Gunners adalah gelandang jangkar baru.
Seperti yang diketahui, Arsenal mulai menemukan jati diri setelah kedatangan Mikel Arteta yang ditunjuk Meriam London untuk mengantikan peran Unai Emery pada bulan Desember tahun lalu.
Pada dua laga pertamanya di Arsenal. Arteta membawa tim barunya hanya bisa sekali kalah dan sekali imbang. Namun setelahnya performa The Gunners mengalami peningkatan yang cukup signifikan dengan meraih tiga kali kemenangan dan empat kali imbang dalam tujuh laga.
Setelahnya, Arsenal terus merangkai sejumlah hasil yang cukup mengesankan karena dalam enam pertandingan. Mereka lima kali menang dan satu kali kalah, Namun sayang laju Arsenal di Liga Europa harus tersisih.
Di pentas Liga Inggris, Arsenal pelan tapi pasti sudah hampir mendekati posisi empat besar. Saat ini Alexandre Lacazette dan kawan-kawan memang masih menghuni urutan sembilan dalam klasemen sementara dengan perolehan 40 poin hasil 28 kali main. Namun mereka hanya terpaut delapan poin dari Chelsea yang bercokol di urutan empat atau batas terakhir zona Liga Champions.
Mantan gelandang The Gunners, Paul Merson menilai ada satu tempat yang harus dibenahi oleh Arteta agar Arsenal bisa menjadi lebih kuat. Dia menyebut mantan timnya memerlukan seorang gelandang jangkar yang baru.
Posisi jangkar ini sebelumnya dipercayakan kepada Granit Xhaka yang mengembannya. Namun performa pemain ini masih jauh dari kata bagus dan sering mendapat kritikan dari pendukung sendiri karena kerap melakukan kesalahan yang cukup fatal.
“Sudah tidak bisa dipungkiri lagi peran seorang gelandang jangkar dalam sebuah tim adalah sangat penting, banyak orang pikir peran tersebut mudah dijalankan, namun tidak demikian, kita harus membutuhkan seorang pemain yang berkualitas untuk menjalankan peran itu.” kata Paul Merson.
“Arsenal perlu seorang gelandang jangkar baru dalam tubuh timnya dan saya pikir mereka harus mendatangkan Declan Rice dari West Ham United, dia bisa membuat Arsenal semakin hebat kalau bisa memboyongnya.” sambung Paul Merson.
“Kedatangan Rice bisa membuat pemain depan Arsenal bermain lebih santai dan bisa memberikan umpan kepada bek tengah untuk tampil lebih oke lagi, saya tahu Chelsea juga ingin merekrut Rice, saya berharap The Gunners bisa terlebih dahulu mendapatkan tanda tangannya.” lanjut Paul Merson.
“Saya yakin apabila mereka bisa mendatangkan Rice, permainan Arsenal akan semakin enak untuk di tonton, saya juga percaya Arteta akan mempolesnya untuk menjadi lebih baik lagi.” demikian Paul Merson. (AK)