Chelsea meraih hasil postif saat menjamu Lille di leg pertama enam belas besar Liga Champions. The Blues menang 2-0 andil gol Kai Havertz dan Christian Pulisic,
Dalam pertandingan yang dipentaskan di Stamforg Bridge pada Rabu (23/02/22) dini hari. Chelsea yang tampil di depan publiknya sudah membuka keunggulan 1-0 pada menit delapan lewat Kai Havertz.
Chelsea kembali membuat tambahan satu gol selepas pergantian babak melalui Christian Pulisic di menit 63. The Blues menutup laga dengan kemenangan 2-0.
Atas hasil kemenangan ini, Chelsea sudah mempunyai modal yang cukup berharga saat gantian melawat ke markas Lille di leg kedua dalam turnamen tersebut. The Blues berpeluang besar melaju ke babak peremparfinal asalkan tidak kalah dengan selisih tiga gol di markas sang lawan.
Jalannya Laga
Chelsea langsung tampil menekan pada menit awal. Babak pertama berjalan lima menit, tuan rumah sudah memberi ancaman lewat Kai Havertz. Namun tembakannya usai meneruskan umpan Cesar Azpilicueta masih melambung tinggi.
Pada menit delapan, Kai Havertz akhirnya bisa mencatatkan namanya di papan skor usai memanfaatkan umpan Hakim Ziyech. Skor 1-0 untuk Chelsea.
Lille mendapat kans untuk menyamakan kedudukan pada menit 11 setelah Antonio Ruediger melakukan kesalahan fatal. Namun bola masih terlalu melebar.
Chelsea kembali memberi ancaman pada menit 18 lewat Marcos Alonso. Namun tembakannya ke arah gawang masih bisa diredam kiper Lille, Leo Jardim.
Lille pada akhirnya bisa keluar dari tekanan pemain tuan rumah. Tim tamu memberi ancaman via Benjamin Andre. Sayang percobaan tembakan jarak jauhnya masih bisa diamankan Edouard Mendy. Hingga turun minum, skor tetap 1-0 untuk Chelsea.
Lille yang ingin mengejar ketinggalan bermain cukup agresif di babak kedua. Namun ketatnya pertahanan Chelsea membuat Lille masih mengalami kesulitan untuk mencetak gol balasan.
Havertz mendapat kesempatan membuat gol keduanya pada menit 58, namun sepakannya masih melenceng dari target.
Berselang lima menit, Chelsea berhasil mengandakan keunggulan menjadi 2-0 via gol Christian Pulisic yang mendapat umpan sodoran Kante. Hingga tuntasnya laga, The Blues berhasil mempertahankan keunggulan 2-0. (AK)