Juventus Lumat Chievo 3-0 | Piala Eropa 2020

Juventus masih terlalu tangguh bagi Chievo Verona dalam lanjutan Liga Italia. Menghadapi tim gurem tersebut. Bianconeri meraih kemenangan telak dengan skor 3-0.

Dalam pertandingan yang dimainkan di Allianz Stadium, Selasa (22/01/19) dini hari. Juventus terlebih dahulu mendapat ancaman dari Chievo melalui Riccardo Meggiorini, Namun sepakan kerasnya dari sudut sempit masih bisa diamankan kiper Bianconeri, Mattia Perin.

Pada menit 13, Juventus membuka keunggulan 1-0 melalui gol Douglas Costa setelah tembakan akuratnya dari luar kotak penalty mengetarkan gawang Chievo yang ditempati Stefano Sorrentino.

Juventus kembali mendapat peluang untuk mengandakan keunggulan di menit 30 melalui Daniele Rugani. Sayang tandukannya usai meneruskan umpan tendangan bebas Paulo Dybala masih melambung keatas.

Berselang empat menit, tuan rumah kembali memberi ancaman. Kali ini melalui Cristiano Ronaldo. Tapi tembakannya bisa dipatahkan oleh Sorrentino.

Sorrentino kembali mengagalkan tembakan Federico Bernardeschi berselang tidak lama kemudian. Di menit terakhir babak pertama. Juventus akhirnya bisa membuat Sorrentino kembali memungut bola dalam gawangnya. Kali ini dibobol oleh Emre Can usai mendapat assist Dybala dan membawa tuan rumah unggul 2-0. Skor ini bertahan hingga turun minum.

Walaupun sudah unggul dengan dua gol. Juventus tetap bermain ofensif selepas turun minum. Babak kedua berjalan tidak lama. Juventus memperoleh peluang untuk kembali membuat gol melalui Alex Sandro, Sayang sundulannya usai menyambar umpan silang Costa masih bisa ditepis Sorrentino.

Pada menit 51, Juventus mendapat hadiah penalty setelah Mattia Bani melakukan handball dalam kotak. Ronaldo yang maju kedepan sebagai penendang gagal menuntaskan pekerjaannya dengan baik karena tembakannya bisa ditepis Sorrentino.

Chievo melewatkan satu peluang bagus untuk memperkecil kekalahan di menit 68 setelah Meggiorini yang sudah berdiri dalam posisi bebas di dalam kotak penalty usai mendapat assist Emmanuele Giaccherini. Namun sundulannya masih bisa digagalkan Perin.

Ketika waktu normal masih menyisakan enam menit lagi akan habis. Juventus berhasil mencetak gol lagi melalui Daniele Rugani setelah mendapat umpan Federico Bernardeschi. Skor menjadi 3-0. Hingga tuntasnya laga, skor ini tetap sama.

Atas kemenangan ini, Juventus masih duduk nyaman di posisi puncak dalam klasemen sementara dengan koleksi 56 poin hasil 20 kali tanding. Bianconeri masih unggul sembilan poin dari Napoli yang berada di urutan kedua. Sementara Chievo berada di posisi terbawah dengan poin 8. (AK)