Laga Belgia vs Belanda Berakhir Imbang 1-1 | Piala Eropa 2020

Laga antara Belgia versus Belanda dalam pertandingan persahabatan harus berakhir dengan tidak ada pemenang karena kedua tim ini bermain imbang sama kuat 1-1.

Dalam pertandingan yang dihelat di Stade Roi Baudouin, Brussels pada Rabu (17/10/18) dini hari. Belgia yang tampil didepan publiknya bermain cukup trengginas di menit awal.

Babak pertama baru berjalan lima menit, Belgia sudah bisa membuka keunggulan 1-0 lewat gol Dries Mertens setelah memanfaatkan bola liar hasil crossing Eden Hazard dalam kotak penalty tim tamu. Tanpa kesulitan, pemain yang memperkuat Napoli itu langsung melepaskan tembakan untuk membobol gawang Jasper Cillessen.

Tertinggal satu gol, Belanda mendapat sejumlah kesempatan untuk menyamakan kedudukan. Tapi masih belum bisa menjebol gawang Belgia yang ditempati Simon Mignolet.

Usaha tim tamu untuk membuat kedudukan berjalan imbang baru di wujudkan pada menit 27 melalui Arnaut Groeneveld usai meneruskan umpan matang pemberian Memphis Depay. Skor menjadi imbang 1-1.

Berselang lima menit, Belanda malah mendapat kans untuk berbalik unggul. Sayang tembakan keras Quicy Promes dari luar kotak penalth masih menghantam mistar gawang Mignolet.

Belgia balik memberi ancaman pada menit 36 melalui Hazard usai melakukan kerja sama dengan Romelu Lukaku dan Mertens. Meskipun sudah berdiri dalam posisi tidak terjaga. Namun sepakan Hazard masih melenceng dari sasaran. Hingga babak satu habis, kedudukan tetap imbang 1-1.

Di awal babak kedua, baik Belgia maupun Belanda menarik keluar sejumlah pemain terbaiknya dan memasukkan pemain yang lebih berenergi.

Laga berjalan cukup ketat dan enak untuk disaksikan karena kedua tim ini bermain cukup ngotot. Jual beli serangan kerap terjadi pada babak ini. Namun gol yang dinantikan oleh kedua kubu masih urung bisa dibuat.

Belanda mempunyai beberapa kesempatan untuk berbalik unggul melalui umpan yang dilepaskan melalui tendangan sudut. Sayang tidak ada satupunyang bisa dikonversi menjadi gol.

Belgia yang lebih mengandalkan serangan balik cepat juga tidak mampu untuk merobek gawang Cillessen. Hingga laga usai, kedua tim ini harus puas dengan hasil imbang 1-1 ini. (AK)