Napoli kembali memetik kemenangan dalam lanjutan Liga Italia. Bertindak sebagai tuan rumah saat menjamu Torino pada pekan ke-26. Partenopei menang tipis 2-1.
Dalam laga yang dipentaskan di San Paolo pada Minggu (01/03/20) dini hari. Napoli yang tampil di kandang langsung tancap gas menekan begitu pertandingan dinyatakan mulai oleh wasit.
Napoli mendapat peluang pertama untuk memecah kebuntuan pada menit sembilan melalui Arkadiusz Milik Namun tembakannya masih bisa digagalkan kiper Torino, Salvatore Sirigu.
Upaya tuan rumah untuk memecah kebuntuan akhirnya bisa terpenuhi pada menit 19 lewat Kostas Manolas setelah sundulannya usai meneruskan tendangan bebas Lorenzo Insigne membobol gawang Sirigu. Skor 1-0 untuk Lazio.
Keunggulan satu gol tidak membuat Napoli puas begitu saja. Tim arahan Gennaro Gattuso tetap memainkan permainan menyerang.
Napoli mendapat kesempatan untuk menambah keunggulan pada menit 24 lewat Insigne setelah berhasil merebut bola dari Cristian Ansaldi dan mengiring bola masuk kedalam kotak penalty Torino. Meski tinggal berhadapan dengan Sirigu dalam kotak, namun sepakannya masih terlalu melemah sehingga dengan mudah bisa diamankan oleh sang kiper.
Insigne kembali menebar ancaman enam menit berselang setelah meneruskan umpan sodoran Milik. Akan tetapi sepakan volinya masih bisa diredam oleh Sirigu.
Serangan demi serangan terus dilancarkan oleh pemain Napoli. Namun masih belum membuahkan gol tambahan. Pada penghujung babak pertama, Napoli kembali mendapat peluang lewat Milik setelah mendapat assist Insigne. Tapi sepakan Milik masih menghantam mistar gawang. Hingga babak pertama usai, skor tetap 1-0 milik Napoli.
Selepas dari ruang ganti, Napoli kembali melanjutkan permainan menyerang dan terus merepotkan pertahanan Torino.
Milik mendapat peluang untuk mengandakan keunggulan pada menit 67. Namun tandukannya ke arah gawang masih terlalu melebar.
Peluang buat Napoli kembali datang pada menit 73. Kali ini melalui Giovanni Di Lorenzo setelah memanfaatkan umpan terobosan Matteo Politano. Walau tinggal berhadapan dengan Sirigu. Tapi upayanya untuk membuat gol masih bisa digagalkan.
Di Lorenzo sendiri akhirnya berhasil membuat namanya terpampang di papan skor di menit 82 usai mendapat assist pemberian Dries Mertens. Skor menjadi 2-0.
Torino yang ingin mengejar ketinggalan dua gol bermain dominan dalam sisa waktu. Tim tamu berhasil memperkecil ketinggalan pada masa injury time lewat Simone Edera setelah tandukannya dari jarak dekat usai meneruskan umpan Ansaldi merobek gawang David Ospina. Skor menjadi 2-1 dan bertahan hingga laga selesai.
Kemenangan atas Torino merupakan kemenangan yang ketiga secara beruntun oleh Napoli di ajang Liga Italia. Dengan tambahan tiga angka ini, Napoli kini menempati peringkat enam dalam klasemen sementara dengan perolehan 39 poin dari 26 laga. Sedangkan Torino bercokol di urutan 15 dengan poin 27 dari 25 laga. (AK)
Susunan Pemain:
Napoli: Ospina, Manolas, Di Lorenzo, Hysaj, Maksimovic, Lobotka (Allan 80), Fabian Ruiz, Zielinski, Milik (Mertens 74), Politano (Elmas 84), Lorenzo Insigne
Torino: Sirigu, N’Koulou, Izzo, De Silvestri, Bremer, Baselli (Meite 66), Lukic, Rincon (Verdi 83), Ansaldi, Belotti, Zaza (Edera 83)