Sarri Memberi Pembelaan Kepada De Ligt | Piala Eropa 2020

Matthijs de Ligt melakukan own goal saat Juventus hadapi Inter Milan di Internasional Champions Cup 2019. Maurizio Sarri memberi pembelaan kepada anak buahnya.

Dalam laga tersebut. Juventus keluar sebagai pemenang setelah mengalahkan Inter 4-3 melalui drama adu penalty.

Di pertandingan yang dilangsungkan di Nanjing Olympic Sports Center pada Rabu (24/07/19) petang. Juventus harus tertinggal dengan satu gol terlebih dahulu di paruh babak pertama setelah De Ligt melakukan gol bunuh diri.

Bermaksud untuk menghalau sepakan penjuru Stefano Sensi yang menusuk kedalam kotak penalty Juventus. Bek yang didatangkan dari Ajax Amsterdam pada musim panas ini malah membelokkan bola masuk gawang sendiri.

Selepas pergantian babak, Juventus berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 via tendangan bebas Christiano Ronaldo. Hingga tuntasnya pertandingan, skor imbang 1-1 ini tetap tidak berubah dan pemenang ditentukan melalui drama adu tos-tosan.

Dalam drama adu penalty. Juventus hanya dua orang pemainnya saja yang gagal melaksanakan tugasnya dengan baik. Sementara Inter mempunyai tiga penendang yang gagal.

Sebenarnya lini belakang Juventus tampil cukup kokoh saat menghadapi Inter. Bianconeri tercatat melakukan empat blok dari 16 tembakan yang dilepaskan oleh Inter. Tak hanya itu, Juventus juga membuat 19 sapuan sukses.

De Ligt sendiri hanya dilibatkan bermain separuh babak dalam laga tadi. Pada awal babak kedua sang pemain ditarik keluar dan posisinya digantikan oleh Merih Demiral.

“Saya pikir De Ligt bermain cukup baik dalam laga tersebut, dia hanya salah mengukur bola sehingga bisa melakukan gol bunuh diri, dia tidak pantas untuk mendapat kritikan yang berlebihan, saya tidak pernah menyalahkan kesalahan kepadanya, dia tidak patut untuk bertanggung jawab atas masalah tersebut.” kata pelatih Juventus, Maurizio Sarri.

“Ini adalah laga debut De Ligt bersama kami dalam laga pramusim, dia masih harus banyak belajar untuk berbuat lebih baik lagi, pemain mana yang tidak pernah melakukan kesalahan dalam laga debutnya, jadi kita tidak pantas untuk memberinya kritikan, saya yakin semakin bergulirnya dengan waktu, De Ligt akan menjadi pemain yang sangat dipentingkan dalam tubuh tim ini.” demikian Sarri. (AK)