Sergi Roberto Ingin Bertahan Di Camp Nou | Piala Dunia 2018

Gelandang Blaugrana dari Spanyol, Sergi Roberto, berkata dirinya tidak punya rencana untuk hengkang dari Camp Nou pada musim depan.

Manajemen Tim Catalan itu di laporkan akan berusaha untuk melego Roberto pada bursa transfer tahun depan, tapi pemain dari Spanyol yang bisa berperan sebagai gelandang bertahan dan bek itu bersikeras tidak ingin pindah klub baru dan Roberto akan berjuang keras untuk bisa dapatkan kepercayaan dari pelatih Ernesto Valverde di ajang lanjutan La Liga pada musim ini.

Kontrak kerja Sergi Roberto bersama Barca akan segera selesai pada musim panas tahun 2019, petinggi klub di beritakan tidak ingin lagi memakai jasa dari gelandang berumur 25 tahun itu dan akan menjualnya kepada klub peminat pada musim dingin atau paling lambat pada akhir musim mendatang.

“Klub yang berkandang di stadion Camp Nou adalah rumah kedua bagi saya jadi saya tidak mungkin untuk angkat kaki dengan gabung dengan klub lain, saya ingin bisa mengakhiri karir saya dengan tetap memakai kostum Blaugrana di masa depan, saya akan berjuang dan bekerja lebih keras untuk bisa jadi salah satu pemain inti di atas lapangan selama berada di sini.” ungkap Roberto.

Menurut berita yang di kutip dari harian Inggris pada beberapa hari lalu menyatakan ada tim papan atas Inggris yang di latih oleh Pep Guardiola, The Citizens, punya minat besar untuk bisa merekrut Roberto pada awal tahun nanti, Guardiola tahu betul kualitas dan bakat yang di miliki oleh Roberto karena pernah melatih Blaugrana beberapa tahun yang lalu.

Pada bulan September lalu petinggi Barca sudah putuskan untuk menyerahkan Roberto kepada klub Inggris, The Reds, asalkan bisa dapatkan gelandang Liverpool berumur 25 tahun, Philippe Coutinho, tapi karena tim didikan Jurgen Klopp itu tidak setuju dengan tawaran itu membuat Roberto tetap berada di stadion Camp Nou pada musim ini.

“Saya tegaskan ingin tetap tinggal di Camp Nou selama mungkin, saya orang Spanyol dan Blaugrana adalah rumah kedua saya, saya akan mati-matian untuk bisa jadi pemain inti klub ini.” lanjut Roberto. (kk)