Thiago Silva Bisa Saja Akan Balik ke Milan | Piala Eropa 2020

Bek Paris Saint-Germain, Thiago Silva sudah siap angkat kaki dari Parc de Princes. Bek gaek asal Brazil ini bisa saja akan balik membela klub lamanya AC Milan.

Seperti yang diketahui, kontrak Silva yang kini berusia 35 tahun bersama PSG akan habis pada akhir musim ini. Hingga saat ini masih belum ada tanda dari PSG akan memberinya tambahan kontrak baru.

Sang pemain juga tidak mendapat tawaran dari klub peminat sehingga peluangnya untuk kembali ke San Siro masih terbuka dengan lebar.

Di sisi lain, Milan sendiri saat ini tengah membangun skuad menjadi lebih kuat lagi agar bisa bersaing ketat dengan tim besar lainnya.

Apabila Silva nanti memang akan bergabung dengan Milan. Dia akan menambah jantung pertahanan Rossoneri untuk berkolaborasi dengan Alessio Romagnoli. Romagnoli saat ini menjadi incaran sejumlah tim besar seperti Barcelona dan Chelsea.

“Thiago Silva bisa saja akan kembali bermain dengan klub lamaku AC Milan, kita tahu benar dalam dunia sepakbola segala kemungkinan bisa saja terjadi, namun yang pertama adalah kita harus segera menghilangkan wabah virus corona di Italia.” kata agen sang pemain, Paulo Tonietto,

“Klienku mempunyai banyak kenangan manis bersama Milan, dia juga sangat mengagumi tim tersebut, dia juga tahu para pendukung Milan juga sangat mengelukannya, kita lihat saja apa yang bakal terjadi setelah musim ini berakhir.” sambung Paulo Tonietto,

Milan mungkin akan terkendala untuk memulangkan Thiago karena masalah gainya yang kelewat tinggi. Saat ini Thiago mendapat bayaran sebesar 12 juta euro atau setara dengan 211,5 miliar rupiah bersama PSG. Nominal ini tentu akan memberatkan pihak Rossoneri.

Namun kans Thiago untuk kembali ke pangkuan Milan masih belum tertutup habis asalkan dia bersedia menerima gajinya dipotong sampai lima puluh persen dan tawaran kontrak yang cukup panjang dari mantan klubnya.

Maukah Thiago Silva bersedia menerima pemotongan gaji sebanyak 50 persen dari yang diterimanya di PSG. Bisa saja dia akan terima karena tidak ada klub lain lagi yang ingin mengunakan jasanya. (AK)